Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Tren

LRT Jabodebek Tambah Jumlah Perjalanan Mulai 1 Juli 2025

Ilustrasi LRT Jabodebek (Dok. KAI)

TopCareer.idKAI menambah jumlah perjalanan LRT Jabodebek mulai hari ini, Selasa (1/7/2025). Kini, sebanyak 24 rangkaian dioperasikan setiap weekday atau pada Senin sampai Jumat, naik dari sebelumnya 22 rangkaian.

Penambahan ini juga mendorong peningkatan jumlah perjalanan harian dari 366 menjadi 398 perjalanan pada hari kerja.

Menurut Mochamad Purnomosidi, Executive Vice President, LRT Jabodebek mengatakan, penambahan ini dilakukan untuk merespon kebutuhan masyarakat yang terus berkembang.

“Kami menyambut positif peningkatan jumlah pengguna LRT Jabodebek dalam beberapa bulan terakhir,” kata Mochamad, dikutip dari siaran pers.

“Hal ini menjadi semangat bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan, agar masyarakat semakin nyaman dalam bertransportasi menggunakan LRT Jabodebek,” ujarnya.

Baca Juga: Naik 35 Persen, Pengguna Commuter Line Jabodetabek Capai 180 Juta di Awal 2025

Selain itu, headway di jam sibuk juga semakin singkat yaitu 9 menit 25 detik untuk relasi Jatimulya/Harjamukti – Cawang (PP). Sementara, untuk lintas Cawang – Dukuh Atas BNI waktu tunggu antar kereta berkurang menjadi 4 menit 12,5 detik.

Selain penambahan di hari kerja, KAI juga menambah rangkaian yang dioperasikan pada hari Sabtu menjadi 20 rangkaian, dari sebelumnya 18 rangkaian. Hal ini juga membuat jumlah perjalanan ikut meningkat dari 270 menjadi 326 perjalanan.

Sementara untuk hari Minggu dan pada libur nasional atau cuti bersama, jumlah perjalanan tetap 270.

Leave a Reply