TOPCAREER.ID – Ingin pindah kerja di bidang yang berbeda dari karir saat ini, tapi masih ragu untuk memutuskan? Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti dilansir dari Yourbestdesignedcareer, Kamis (22/8/2019)
Pertimbangkan rasa takut yang muncul.
Saat akan pindah kerja dan mengganti bidang karir, kita akan selalu dihantui rasa takut. Hadapi rasa takut itu, pertimbangkan dan tanyakan pada diri sendiri dimanakah karirmu akan berakhir? Stagnan? atau setidaknya berani mencoba untuk berusaha mengembangkan karir.
Pastikan kamu tidak hanya melakukan pelarian saat pindah bidang pekerjaan.
Coba pikirkan kembali apa yang membuat kamu ingin pindah. Periksa apa yang membuat kamu merasa stress dengan bidang karir yang sekarang. Buat rencana matang untuk perubahan karirmu supaya tidak menemui hal-hal yang tidak diinginkan. Dalami hal apa saja yang dibutuhkan oleh karir di bidang barunya nanti. Ikuti seminar dan pelatihan yang bisa mengembangkan skill kamu dalam bidang baru yang kamu rencanakan.