Topcareer.id – Saat ini, Pemerintah meminta masyarakat untuk selalu menggunakan masker ketika beraktivitas di luar rumah. Begitu pula jika kita dalam kondisi yang tidak sehat, penting sekali untuk tidak melepas masker yang dipakai.
Tapi ada saatnya, kamu merasa kurang nyaman memakai masker, lantaran memiliki bau mulut yang kurang sedap. Terlebih jika kamu habis memakan sesuatu yang beraroma khas, pasti hal tersebut akan menyiksa hidung kamu kan?
Nah untuk itu, Topcareer.id akan membagikan 4 tips yang membuat kamu terhindar dari bau mulut.
Pertama, rutin menyikat gigi untuk mengusir bakteri pemicu bau mulut. Jika setelah sikat gigi dan bau mulut tak kunjung hilang, kamu bisa mencoba memakai obat kumur yang beraroma segar atau memakan permen karet rendah gula untuk menstimulasi produksi saliva (air liur yang berfungsi untuk membersihkan mulut secara alami).
Kedua, hindari minuman dan makanan pemicu bau mulut seperti, kopi, bawang, petai dan lain-lainnya. Jika mau mengonsumsi makan seperti itu, sebaiknya dilakukan saat kamu memiliki jadwal seharian di rumah atau di hari libur.
Ketiga, minum air putih yang cukup. Selain untuk mengatasi dehidrasi, air putih juga bisa menghindarkan kita dari bau mulut lho. Menurut beberapa penelitian, air putih ini bisa membantu membersihkan sisa makanan yang menempel di permukaan atau di sela-sela gigi. Selain itu, air putih juga dipercaya membantu melarutkan asam yang dihasilkan oleh bakteri di mulut kamu.
Keempat, jangan merokok karena dapat menurunkan produksi air liur dan membuat mulut kering. Selain itu, zat di dalam rokok juga bisa meningkatkan risiko penyakit gusi, salah satu faktor yang jadi pemicu masalah bau mulut.**(Feb)