Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

WhatsApp Tidak Kompatibel di iPhone Ini Mulai Oktober

WhatsApp bakal punya fitur premium untuk pengguuna WhatsApp for business.Aplikasi WhatsApp. Dok/Techlog360

Topcareer.id – WhatsApp akan berhenti bekerja pada iPhone yang menjalankan iOS 10 dan iOS 11 akhir tahun ini, lapor WABetaInfo.

Pusat Bantuan WhatsApp juga mengatakan bahwa hanya iOS 12 dan versi yang lebih baru yang didukung saat ini.

WhatsApp adalah salah satu aplikasi pesan instan paling populer di dunia dan perusahaan sering menambahkan fitur baru ke aplikasi.

Sistem operasi yang lebih lama mungkin tidak mendukung fungsionalitas baru, itulah sebabnya versi yang lebih baru tidak berfungsi pada platform yang lebih lama.

Ini juga membutuhkan biaya untuk mendukung sistem operasi yang lebih lama, dan ini tidak masuk akal jika hanya sebagian kecil orang yang menggunakan platform yang lebih lama.

WhatsApp telah mulai memperingatkan pengguna iPhone di iOS 10 dan iOS 11 bahwa mereka harus meningkatkan ke iOS 12 atau lebih baru untuk tetap menggunakan aplikasi.

Jika tidak, aplikasi perpesanan instan ini akan berhenti bekerja di ponsel mereka setelah 24 Oktober 2022.

Jika kamu masih bertanya-tanya, iPhone apa yang sudah tidak bisa menggunakan WhatsApp, ada iPhone 5 dan iPhone 5c.

Kedua seri iPhone tersebut kini menjalankan iOS 10 dan iOS 11, namun keduanya sudah tidak mampu lagi memenuhi syarat untuk peningkatan OS terbaru.

Mengingat perangkat tersebut sudah keluar sekitar sepuluh tahun yang lalu, kemungkinan sudah tidak banyak orang yang menggunakannya lagi.

Menurut laporan di bulan Januari, 72 persen model iPhone yang kompatibel dengan WhatsApp dirilis dalam empat tahun terakhir dan beroperasi di iOS 15.

Konsumen yang memiliki iPhone 5S, iPhone 6, atau iPhone 6S sementara ini masih dapat terus menggunakan WhatsApp.

Jika kamu pengguna Android, ponsel kamu harus menggunakan setidaknya OS 4.1 atau yang lebih baru.

Sebaiknya tingkatkan versi operating system jika ponsel kamu tidak lagi didukung oleh pembaruan keamanan, jika tidak, bisa berisiko.

Bagaimana jika anggaranmu terbatas? Jangan khawatir, masih ada banyak pilihan smartphone murah baru dikual di pasaran.

Jika kamu masih mencintai iPhone lamamu, kamu bisa menggunakan alternatif aplikasi perpesanan selain WhatsApp atau cukup puas dengan SMS.

Sementara WhatsApp akhirnya akan menghentikan dukungan untuk ponsel iPhone 5 dan 5c, Apple juga beberapa minggu ke depan akan mengumumkan perilisan iOS 16.

Ada rumor mengatakan bahwa sistem operasi ini akan berhenti bekerja pada iPhone 6s, iPhone 6s Plus, dan iPhone 6 serta iPhone SE.

Baca juga: Mau Keluar Grup WhatsApp Diam-diam? Begini Caranya

Apakah kamu mengenal seseorang yang menggunakan WhatsApp dan masih memiliki iPhone 5 atau 5c? Bagikan berita ini dengan mereka.

Perbarui iOS versi terbaru atau ganti perangkat dengan operating system terbaru untuk terus bisa menggunakan WhatsApp dengan aman dan lancar.

Untuk melakukan update operating system pada iPhone, kamu bisa buka Settings (Pengaturan) > General (Umum), lalu ketuk Pembaruan Perangkat Lunak (Software Update) untuk mendapatkan versi iOS terbaru.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply