Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Thursday, November 21, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Ini Rahasia Sukses Membangun Bisnis Fashion

Topcareer.id – Jakarta Fashion Week (JWF) setiap tahunnya selalu memberikan kesempatan yang sama bagi bisnis fashion untuk menampilkan design mereka, tak terkecuali bagi para bisnis pendatang baru. Salah satunya K.A.L.A Studio.

Ditemui dalam acara penutupan JFW 2019, Senin (28/10/2019), pendiri K.A.L.A Studio, Adinda Tri Wardhani mengungkapkan alasannya mengapa bisnis fashion miliknya yang baru berusia satu tahun bisa tampil di pameran fashion terbesar di Asia Tenggara ini.

” Ini karena brand K.A.L.A mempunyai crowd yang lumayan besar dan pelanggan K.A.L.A juga berasal dari berbagai kalangan seperti artis, ibu-ibu rumah tangga, wanita karier, hingga mahasiswa. Ini bisa jadi memberikan pengaruh yang baik juga untuk acara JFW 2019. K.A.L.A punya value print yang dihasilkan dari seniman muda asal Indonesia. Ini menjadi poin unik K.A.L.A untuk bisa tampil.”kata Adinda.

K.A.L.A sukses dengan desain fashion yang diluncurkannya. “Unik itu pasti, colourfull, tetapi wearable, jadi kita gak pengen nyiapin baju yang orang juga bingung pakainya, baju kita bisa dipakai untuk berbagai macam acara baik formal maupun casual, hijab pun bisa pakai.”jelasnya kepada Topcareer.id

Wanita cantik yang juga seorang jurnalis ini pun membagi tips rahasia sukses membangun bisnis fashion.

Tidak terburu-buru

Dalam menentukan sebuah usaha sebaiknya jangan terlalu terburu-buru, untuk produk fashion tidak bisa hanya asal modal nekat. Perhatikan apa yang diinginkan pasar.

Planning atau perencanaan

Membuat sebuah brand diperlukan planning yang tepat. Plan juga termasuk pengadaan pegawai, “Kita tidak bisa serta merta merekrut pegawai sebanyak-banyaknya. Perhitungkan planning cost-nya dengan cermat.”jelas Adinda

Pertimbangan bisnis dengan matang

Saat membangun K.A.L.A Studio, Adinda sudah melewati banyak pertimbangan sejak tahun 2007 silam, hingga akhirnya mencapai satu keputusan yang matang. “Pastikan untuk selalu mempertimbangkan apa saja yang dibutuhkan untuk mendirikan sebuah usaha.”tegasnya

Mulai dari nol

Jika ingin membangun usaha yang kuat, mulailah dari awal, berangkatlah dengan mengolah sendiri usaha yang dirintis. “Cobalah untuk mempelajari banyak hal mulai dari penanganan customer, hingga pandai melihat apa yang customer inginkan. Dan pelan-pelan usaha bisa dikembangkan.”

Satukan visi

Untuk usaha yang didirikan bersama seperti K.A.L.A Studio, kenali karakter satu sama lain, saling berdiskusi tentang keinginan masing-masing lalu gabungkan menjadi satu. Jadi usaha yang dirintis bisa dimajukan bersama-sama

Dinda dan sahabatnya kini telah sukses mendirikan K.A.L.A Studio. Dari beberapa desain yang diluncurkan K.A.L.A, motif favorit Dinda adalah lavender, “Motif ini sangat dramatis dan maknanya dalam, untuk siluet yang paling disukai customer itu shirt lengan pendek kayak baju hawai gitu, entah gimana ini selalu habis setiap kita launching.”pungkas Dinda.

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply