TopCareerID

Chou Doufu, Tahu Busuk yang Populer di Taiwan

Sumber foto: Bobo

Topcareer.id – Chou Doufu adalah salah satu makanan khas yang cukup populer dan digemari oleh penduduk lokal maupun turis di Taiwan.

Melansir taiwanese-secrets.com, Kamis (23/01/2020), Chou Doufu adalah sejenis tahu yang difermentasi, hingga memiliki bau yang sangat tidak sedap. Saking baunya, orang Taiwan menjulukinya sengan sebutan baby poo.

Uniknya, setelah digoreng, direbus, dikukus, maupun dipanggang, tahu ini tak lagi berbau busuk dan memiliki rasa yang enak.

Ini adalah jajanan emper jalan yang populer, biasanya dimasak di pinggir jalan di warung-warung kecil, dan tidak biasa dijual di restoran.

Hampir setiap pasar malam dan pasar tradisional di Taiwan memiliki satu atau dua kios jajanan yang didedikasikan untuk tahu busuk. Ikuti saja baunya untuk menemui kios nya.

Harga tahu busuk cukup murah. Satu kotak berisi 5 atau 6 tahu biasanya berharga antara 35-50 TWD (sekitar Rp 15 ribu sampai Rp 22 ribu).

Kepopulerannya menjadikan Chou Doufu sebagai makanan nasional khas Taiwan.

Exit mobile version