TopCareerID

Ini Beasiswa buat yang Ingin Kuliah S1,S2 dan S3 di Taiwan

National Taiwan University. (dok. Photodune)

Topcareer.id – Pemerintah Taiwan melalui Kementerian Pendidikan kembali membuka kesempatan bagi kamu yang ingin menjajal kuliah S1, S2, atau S3 pada salah satu perguruan tinggi yang ada di Taiwan.

Pelamar yang mendapat beasiswa MOE ini akan diberikan subsidi untuk pembiayaan kuliah sebesar NT$ 40.000 (± Rp18,9 juta) per semesternya dan juga tunjangan biaya hidup setiap bulannya sebesar NT$ 15.000 (± Rp7,1 juta) untuk S1 dan NT$ 20.000 (± Rp9,4 juta) untuk S2 dan S3.

Semua siswa yang memiliki prestasi atau nilai akademik yang bagus pada jenjang pendidikan sebelumnya diperbolehkan mendaftar kecuali:

Baca juga: Chou Doufu, Tahu Busuk yang Populer di Taiwan

Pendaftaran beasiswa ini akan ditutup pada 31 Maret 2020, jadi bagi kamu yang tertarik bisa langsung melakukan pendaftaran dan mengunggah beberapa dokumen melalui https://forms.gle/gEPcHEDzgHDxL4V76.

Untuk informasi lebih lanjut kamu bisa menghubungi Departemen Pendidikan Taipei Economic and Trade Office melalui email ke edutwindonesia@gmail.com. *

Editor: Ade Irwansyah

Exit mobile version