Topcareer.id – Bagi kamu yang tengah berburu beasiswa, Universitas Gadjah Mada (UGM) menawarkan kuliah S2 gratis pada Program Studi Agama dan Lintas Budaya (ALB), yang dikenal dengan Center for Religious and Cross-cultural Studies (CRCS).
Cakupan beasiswa CRCS ini berupa pembebasan biaya SPP sebesar Rp. 9.000.000 per semester selama 4 semester, dan memiliki kewajiban untuk bekerja 6 jam dalam satu minggu di CRCS sebagai asisten peneliti maupun reporter.
Sebelum mendaftar, pastikan kamu memenuhi persyaratan di bawah ini ya.
- Merupakan lulusan S1 dari perguruan tinggi di Indonesia
- Memiliki IPK minimal 2.5 untuk kampus dengan akreditasi A, 2.75 untuk akreditasi B, dan 3.0 untuk kampus yang memiliki akreditasi C.
- Memiliki nilai TOEFL minimal 475
- Memiliki nilai Tes Potensi Akademik (TPA) minimal 450.
Untuk mendaftar, pertama-tama kamu wajib registrasi secara online pada laman um.ugm.ac.id dengan memilih jalur reguler.
Kemudian pada formulir pendaftaran online, pilih Program Studi Agama dan Lintas Budaya, lalu lengkapi dokumen yang dibutuhkan. Pelamar yang berhasil lolos ke tahap selanjutnya, akan diberitahu melalui email crcs@ugm.ac.id untuk proses selanjutnya.
Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat menghubungi kantor UGM di nomor +62 274 544 976, atau melalui WhatsApp ke nomor +62 895-3488-26158.
Selamat mencoba dan semoga berhasil.
Editor: Feby Ferdian