Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Tuesday, March 19, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

AS Borong Hampir Seluruh Produk Ini untuk Obati Covid-19

Obat remdesivir. (dok. Reuters)

Topcareer.id – Amerika Serikat membeli hampir semua stok produksi 3 bulan ke depan remdesivir untuk pengobatan Covid-19 dari Gilead factory.

Departemen kesehatan AS mengumumkan pada hari Selasa (30/6) bahwa mereka telah setuju untuk membeli 500.000 dosis untuk digunakan di rumah sakit Amerika.

Hasil tes menyarankan untuk menggunakan remdesivir untuk mempercepat waktu pemulihan pasien, meskipun belum jelas apakah ini meningkatkan tingkat kelangsungan hidup.

Gilead factory menandatangani perjanjian lisensi pada bulan Mei 2020 lalu untuk produksi di luar AS tetapi masih dalam tahap awal.

Baca juga: Ilmuwan Temukan Antibodi Sintetis Bisa Mencegah dan Mengobati COVID-19

“Presiden Trump telah mencapai kesepakatan luar biasa untuk memastikan orang Amerika memiliki akses ke terapi terotorisasi pertama untuk Covid-19,” kata Menteri Kesehatan Alex Azar dalam sebuah pernyataan.

Sembilan perusahaan dapat membuat obat di bawah lisensi di luar Amerika Serikat untuk distribusi di 127 negara yang lebih miskin, dan biayanya lebih rendah. Namun proyek ini masih dalam tahap awal.

Jumlah tambahan sedang diproduksi untuk digunakan dalam uji klinis. Tetapi para kritikus mengatakan langkah AS untuk membeli begitu banyak stok dari Gilead sendiri merusak kerja sama internasional pada penangan Covid-19, mengingat bahwa negara-negara lain telah mengambil bagian dalam uji coba remdesivir, yang awalnya ini merupakan anti-virus terhadap Ebola. *

Editor: Ade Irwansyah

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply