TopCareerID

Tips Lakukan Self Care saat WFH (Bagian 2)

Topcareer.id – Tren baru working from home (WFH) telah membuat setiap orang memiliki metodenya sendiri untuk menjalankannya. Hal terpenting yang harus diingat saat WFH adalah membuat perbedaan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi.

Self care di kantor sama pentingnya dengan saat kamu bekerja dari rumah. Memang mudah untuk tergelincir ke dalam kebiasaan buruk saat menghabiskan sepanjang hari di dalam ruang kerja, tetapi untuk bekerja secara efisien dan menjaga kesehatan, ada beberapa hal yang disarankan para ahli untuk kamu lakukan.

Bagian kedua dari artikel.

Luangkan waktu untuk istirahat makan siang
Sisihkan waktu untuk memberi dirimu istirahat yang memang pantas. Menjauhlah dari meja kerja dan pergi ke luar untuk mencari udara segar. Jika tidak memungkinkan karena alasan kesehatan dan ingin melindungi diri dari penularan virus corona, setidaknya pindah ruangan-lah sejenak saat istirahat.

Ciptakan rutinitas pagi yang bermakna
Baik itu berjalan-jalan, mendengarkan musik yang menenangkan, atau berolahraga di rumah saja, bersiaplah untuk hari baru dengan mengutamakan diri sendiri. Bangun sedikit lebih awal sebelum kamu mulai bekerja akan memastikan kamu punya waktu untuk menyelesaikan apa pun di rumah.

Miliki ruang kerja yang sesuai
Jika kamu memiliki ruangan sendiri, buatlah area kerja dengan meja dan kursi tegak. Pencahayaan adalah kunci untuk memastikan mata kamu tidak lelah, sementara area yang rapi akan membantu menjaga pikiranmu tetap jernih. Cobalah untuk tidak bekerja di dalam kamar. Manfaatkan kamar untuk bersantai dan tidur saja.

Luangkan waktu untuk bergerak sepanjang hari
Jika saat WFH kamu tidak sering meninggalkan meja, menyesuaikan waktu ekstra untuk berolahraga adalah cara yang bagus untuk memastikan tubuh kamu tetap bugar dan sehat. Jika bisa, pergilah ke teras rumah selama 10 menit untuk meregangkan kaki dan mendapatkan udara segar yang dibutuhkan.

Atur jadwal tidur
Usahakan untuk tidur cukup sekitar delapan jam setiap malam, sehingga bisa memastikan kamu memiliki cukup energi keesokan harinya. Saat WFH, sering kali kamu tergoda untuk tidur lebih lama atau bekerja terlalu lama. Oleh sebab itu perlu mengatur jadwal tidur dan jalankan dengan disiplin.**(Feb)

Exit mobile version