TopCareerID

Membasahi Sikat dan Pasta Gigi Sebelum Menggunakannya? Perlu atau Tidak? Ini Penjelasannya

Topcareer.id – Masih menjadi perdebatan umum apakah pasta gigi perlu dibasahi terlebih dahulu atau tidak sebelum digunakan.

Pengguna situs media sosial jika membahas tentang kesehatan gigi dan mulut mengenai masalah ini pasti akan terbagi menjadi beberapa faksi atas topik tersebut.

Ada yang menempelkan pasta gigi langsung ke sikat gigi kering mereka, ada yang membilas sikat gigi terlebih dulu di dengan air, dan ada yang mengoleskan pasta gigi lalu membasahi sikat beserta pasta giginya.

Baca Juga: Tidak Nyaman Pakai Masker Karena Bau Mulut Sendiri? Ini Solusinya

Ketika semuanya menyatu di dalam mulut kamu, apakah kamu pernah bertanya-tanya apakah percikan air yang digunakan untuk membasahi sikat dan pasta gigi benar-benar memengaruhi kemampuan menangani plak dari sesi menyikat gigi?

“Tidak”, jawab seorang penasihat ilmiah dari British Dental Association, Profesor Damien Walmsley kepada IBTimes UK mengutip Ibtimes.

“Sikat kering akan meningkatkan gesekan dengan bulu sikat sementara sikat gigi yang basah menambah kelembapan dan bagi kebanyakan orang, membuat pengalaman lebih menyenangkan,” katanya.

“Apa pun preferensi Anda, yang terpenting adalah gigi harus disikat dua kali sehari selama setidaknya dua menit dengan pasta gigi ber-fluoride, termasuk hal terakhir di malam hari.” tambahnya.

Dr. Lisa Creaven dari Spotlight Whitening juga merekomendasikan membasahi sikat gigi dengan air hangat sebelum menyikat untuk mendapatkan pengalaman menyikat yang lebih lancar.

Dia mengatakan “Meskipun pasta gigi mengandung air yang secara alami akan membuat pasta berbusa, membasahi sikat gigi sebelumnya dapat membuat pengalaman menyikat gigi yang sedikit lebih nyaman.

“Tidak ada yang benar atau salah, tetapi sekali lagi, membasahi sikat gigi sebelum menyikat gigi hanya untuk kenyamanan, semakin lama durasi Anda menyikat gigi, itulah yang penting.” Jelas Dr. Lisa.

Kunci pentingnya adalah tidak terburu-buru untuk membilas mulut segera setelah menyikat gigi, menurut National Health Service Inggris, Sebaiknya, cukup keluarkan sisa pasta gigi di mulut, lalu sambil menunggu kamu bisa membersihkan sikat gigi dan melakukan hal lain sebelum kamu membilas mulut.

Membilas langsung sisa pasta gigi di mulut akan menghilangkan fluoride yang terkonsentrasi di pasta gigi yang tersisa, sehingga mengencerkannya dan mengurangi efek optimalnya pada gigi.**(RW)

Exit mobile version