TopCareerID

Cegah Penularan Covid-19, Pesantren Bisa Jadi Garda Depan Gaungkan Perubahan Perilaku

Topcareer.id – Salah satu strategi yang terus digaungkan untuk mencegah penularan Covid-19, yakni gencar melakukan perilaku 3 M (mencuci tangan, menjaga jarak, menggunakan masker).

Terkait hal ini, lingkungan pesantren dengan jumlah warga yang banyak, diharapkan bisa menjadi ujung tombak dalam edukasi ke masyarakat.

Sonny B Harmadi, Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas Covid-19 menyampaikan, salah satu komponen penting dalam menggaungkan perubahan perilaku 3M demi mencegah penularan adalah pendidikan, termasuk pesantren.

“Karena satuan pendidikan termasuk pesantren kita harapkan menjadi garda terdepan atau ujung tombak di dalam mendorong perubahan perilaku di masyarakat. Satu melalui keteladanannya, dua melalui edukasinya,” kata Sonny dalam talkshow virtual Sosialisasi Iman, Aman, dan Imun Hadapi Covid-19, Jumat (16/10/2020).

Baca juga: Kemenag Pastikan Bantuan Operasional Pesantren Tahap II Cair Tanpa Ada Potongan

Ia menyampaikan, para santri beserta guru-guru di pesantren ini merupakan cendekia di mana diharapkan selain bisa menerapkan perilaku 3 M untuk dirinya sendiri, juga bisa memberikan pengetahuan untuk masyarakat sekitarnya.

Apalagi, tambah dia, kalau di tiap pesantren dibentuk Satgas Penanganan Covid-19, di mana pencegahan bukan hanya dilakukan secara internal, tapi juga eksternal.

“Secara internal menjaga dirinya jangan sampai tertular, mematuhi protokol kesehatan, dan menjadi teladan bagi masyarakat sekitarnya. Secara eksternal juga teman-teman di pesantren bisa melakukan edukasi bagi masyarakat sekelilingnya,” ucap Sonny.**(Feb)

Exit mobile version