TopCareerID

Pemerintah Kucurkan Dana Hibah Hingga Rp 3,3 Triliun untuk Sektor Pariwisata

Dok/Covid19.go.id

Topcareer.id – Guna mendongkrak pertumbuhan ekonomi nasional, Pemerintah rela mengucurkan dana hibah hingga Rp 3,3 triliun untuk bangkitkan sektor pariwisata.

Menurut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Wishnutama Kusubandio, dana hibah Pariwisata ini merupakan bagian dari Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang bertujuan membantu Pemerintah Daerah serta Industri Hotel dan Restoran yang saat ini sedang mengalami penurunan Pendapatan Asli Daerah serta gangguan finansial akibat pandemi Covid-19.

“Dana Hibah Pariwisata diharapkan dapat membantu industri pariwisata untuk meningkatkan kesiapan destinasi dalam penerapan protokol kesehatan Cleanliness, Health, Safety and Environmental Sustainability (CHSE) dengan lebih baik,” ujar Wishnutama pada Konferensi Pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (21/10/2020).

Penyaluran dana hibah ini sendiri akan dilakukan melalui mekanisme transfer ke daerah, serta usaha hotel dan restoran di 101 daerah kabupaten/kota yang memenuhi kriteria sebagai berikut:

Exit mobile version