TopCareerID

11 Sisi Positif Dari Pandemi Virus Corona (Bagian 1)

Sumber foto: Blomberg/Simon Dawson

Topcareer.id – Pandemi virus corona telah memaksa banyak orang untuk benar-benar mematuhi protokol kesehatan yang ketat demi menekan penyebaran virus penyebab penyakit COVID-19.

Hal tersebut cukup membuat banyak orang merasa cukup tertekan dan stres sehingga tak jarang yang menganggap bahwa pandemi ini benar-benar sebagai bencana dalam semua hal.

Namun jika kamu mau membuka pandangan lebih luas lagi, pendemi virus corona walaupun memberi banyak dampak buruk dalam kehidupan di dunia, tetapi ia juga memiliki sisi positifnya sendiri.

Berikut adalah beberapa perubahan positif yang telah melanda berbagai sektor, sekaligus meyakinkan kamu bahwa masih banyak hal positif lain yang bisa ditemukan dibalik krisis ini.

Bagian pertama dari artikel:

Sektor Kesehatan
Ketika COVID-19 dinyatakan sebagai pandemi global, semua mata tertuju pada ilmuwan kesehatan untuk mempelajari lebih lanjut tentang wabah apa yang menimpa, banyak orang jadi rajin mengikuti perkembangan bidang kesehatan dan mempelajari kembali tentang cara hidup yang lebih bersih dalam menjaga kesehatan yang lebih baik.

Lingkungan
Bumi akhirnya benar-benar bernapas! Emisi karbon menurun. Di China, negara dengan jejak karbon terbesar di dunia, emisinya berkurang hingga seperempatnya. Penurunan tersebut menyebabkan laporan tentang udara dan saluran air yang lebih bersih di berbagai lokasi di seluruh dunia.

Pendidikan
Ketika negara dihadapkan pada pilihan pembelajaran jarak jauh, meskipun banyak yang tidak siap dan tidak mempertimbangkannya dengan serius, semua pun terjun ke dunia belajar online. Negara-negara yang generasi mudanya belum terbiasa menggunakan teknologi, menjadi belajar dan lancar serta percaya diri dalam menggunakan teknologi untuk menjalani pembelajaran online.

Infrastruktur Informasi dan Teknologi
Teknologi diperlukan untuk menemukan pengobatan dan vaksinasi, di samping penelitian dan pengembangan inovatif. Teknologi digunakan oleh media dan media sosial dalam memberikan update berita terkini. Internet pun membaik. Penggunaan internet telah meroket hingga 25 persen akibat penguncian di kota-kota besar menurut Cloudflare. Banyak profesional dan pelatihan yang biasanya tertutup sekarang mulai membagikan lebih banyak informasi gratis yang dulunya merupakan informasi istimewa dan berbayar.

Kebersihan
Toilet umum dan supermarket menjadi lebih fokus menjaga kebersihan, karena aturan baru diterapkan yang mengarah pada perubahan perilaku baru yang mulai muncul. Maskapai penerbangan pun menemukan cara inovatif baru untuk mencegah penyebaran penyakit menggunakan sistem HEPA. Sektor Pariwisata pun mulai menekankan pada kebersihan dan sterilisasi.**(Feb)

Exit mobile version