TopCareerID

Satgas Covid-19: Kasus Aktif Indonesia Masih Rendah dari Rata-Rata Dunia

Sumber foto: Merdeka.com

Topcareer.id – Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito memaparkan data update perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia, di mana terdapat penambahan kasus positif sebanyak 4.173 kasus. Angka ini masih lebih rendah dari rata-rata kasus positif dunia.

“Jumlah kasus aktif 55.274 atau 12,22 persen, di mana kasus aktif dunia berada di angka 27,60 persen,” kata Prof. Wiku dalam keterangan pers, Kamis (12/11/2020).

Sementara itu, lanjut dia, jumlah kasus sembuh di Indonesia pada saat ini 382.084 atau 84,5 persen, di mana kasus sembuh dunia menurun yaitu 69,93 persen. Untuk jumlah kasus meninggal kumulatif sebanyak 14.933 atau 3,3 persen dimana kasus meninggal dunia sebesar 2,45 persen.

Wiku juga memaparkan data angka kasus positif, tingkat kesembuhan, dan kematian di sejumlah daerah per provinsi dan pulau. Beberapa daerah mengalami perkembangan kasus positif ke arah yang kurang baik, seperti DKI Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah.

“DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, mengalami peningkatan peringkat menjadi 3 besar penambahan kasus positif mingguan tertinggi pada pekan ini. DKI Jakarta sempat berada di peringat terakhir 2 minggu kemarin, menjadi peringkat 1 pada minggu ini. Jawa Barat berada di peringkat 33 pekan lalu, naik menjadi peringkat 2 pekan ini,” jelas Wiku.

Baca juga: Tumbuhkan Kesadaran Bahaya Covid-19, Pemerintah Buka Rekrutmen Duta Perubahan Perilaku

Ia lantas berpesan pada seluruh provinsi yang masih berada dalam perkembangan yang kurang baik untuk kasus positif, sembuh, dan meninggal, agar ditingkatkan fasilitas pelayanan kesehatannya.

Wiku juga meminta agar segera menangani kasus sedari sini sehingga dapat mengurangi risiko kematian dan meningkatkan angka kesembuhan.

“Juga kepada masyarakatnya, untuk terus disiplin dan patuhi protokol kesehatan, serta membatasi aktivitas di luar rumah jika tidak mendesak,” ujarnya.

Sementara itu, Wiku juga mengapresiasi pada provinsi atau daerah yang memiliki perkembangan baik dalam penanganan Covid-19. Ia menyebut beberapa provinsi di Kalimantan dan Sulawesi berhasil mencatat perkembangan kasus ke arah yang baik.

“Secara umum penambahan kasus positif di Kalimantan dan Sulawesi cukup stabil. Apresiasi untuk Sulawesi Selatan yang mampu menekan angka positif 3 minggu terakhir berada di peringkat 20 ke bawah.”

Wiku berpesan agar provinsi yang berhasil mencapai peringkat baik, untuk jangan lengah dan berpuas diri. Pertahankan agar penanganan Covid-19 bisa lebih konsisten, bahkan ditingkatkan agar tak ada lagi kasus baru dan semua kasus aktif menjadi kasus sembuh.**(Feb)

Exit mobile version