Topcareer.id – Saat ini GeNose menjadi alat pemeriksaan Covid-19 yang dilirik masyarakat. Bagaimana tidak? Selain hanya membutuhkan waktu dalam hitungan menit saja untuk mengetahui hasilnya, alat ini juga diklaim lebih akurat dan murah dibandingkan rapid test biasanya.
Selain di stasiun Tugu Yogyakarta dan Stasiun Senen, ternyata GeNose ini juga sudah dapat dijumpai di beberapa rumah sakit di Yogyakarta lho.
Untuk permulaan, teknologi canggih buatan tim peneliti Universitas Gajah Mada (UGM) ini telah tersedia di RS Bhayangkara Yogyakarta dan RSUP dr. Sardjito. Yang selanjutnya akan disusul RSA UGM, RS DKT Dr. Soetarto, RSPAU dr. S. Hardjolukito, dan RS Lapangan Khusus Covid Bambanglipuro Bantul.
Salah satu perwakilan Tim Pengembang GeNose UGM, Dian Kesumapramudya Nurputra pun membocorkan tarif yang bakal dikenakan kepada tiap orang yang ingin melakukan pemeriksaan Covid-19 dengan GeNose ini.
“Dari KAI kemarin untuk sekali tes biayanya Rp 20.000. Sementara yang lain kurang tahu, tetapi kisarannya paling Rp 20.000 hingga Rp 50.000 saja,” ujarnya, pada Selasa (9/2/2021).
Kedepannya, Dian berharap agar GeNose ini bisa digunakan di seluruh fasilitas kesehatan di Indonesia, utamanya yang bergerak di alur penanganan Covid-19.
“Untuk memasukan GeNose di alur penanganan covid memang tidak mudah dan membutuhkan penelitian lebih lanjut serta validasi eksternal. Kini kami masih berjuang untuk hal itu,” pungkasnya.**(Feb)