TopCareerID

WHO Sambut Baik Keterlibatan AS dalam Peningkatan Vaksin, Treatment, dan Testing Covid-19

Topcareer.id – Kepala Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada hari Selasa (9/2/2021) menyambut baik langkah Amerika Serikat untuk bergabung dengan program yang didukung WHO, untuk mempercepat langkah penanganan Covid-19.

AS akan bergabung untuk membantu WHO dalam meningkatkan produksi vaksin Covid-19. Tak hanya itu, langkah pengujian dan perawatan juga akan dilakukan AS sebagai bagian dari dukungan terhadap program WHO.

Hal ini dilakukan oleh Presiden AS, Joseph Biden yang kini telah membalikkan arah pemerintahan Trump yang sebelumnya sempat membuat hubungan antara AS dengan WHO renggang.

Program yang secara resmi disebut Access to Covid-19 Tools (ACT) Accelerator ini akan mengumpulkan uang untuk mengembangkan vaksin, diagnostik, dan perawatan dalam mengatasi pandemi virus corona.

Namun program ini sekarang masih menghadapi kesenjangan pendanaan sekitar USD 27 miliar, kata direktur jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus.

Tedros menyoroti pentingnya keputusan AS untuk bergabung dalam upaya tersebut, saat ia menegaskan kembali kekhawatiran bahwa kolaborasi internasional semakin terfragmentasi dan bisa memperpanjang pandemi, bahkan ketika vaksin baru mendapatkan persetujuan.**(Feb)

Exit mobile version