TopCareerID

Bukan Rokok, 95% Uang Kartu Prakerja Ternyata Dibelanjakan Ini

Program kartu prakerja

Topcareer.id – Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana (PMO) Program Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari memaparkan hasil evaluasi kartu prakerja untuk tahun anggaran 2020 lalu dalam rapat kerja dengan Komisi IX DPR pada hari Selasa kemarin.

Dimana dalam pembahasan tersebut, Denni menyinggung mengenai penggunaan uang dari kartu prakerja oleh para peserta.

“Di survey evaluasi yang dijawab lebih dari 4 juta orang, dari insentif Rp 2,4 juta itu 95% mengaku digunakan untuk bahan pangan,” ujarnya pada Selasa (16/3/2021).

Selain untuk dibelanjakan bahan makanan, hasil survey menunjukkan dana insentif juga digunakan untuk membayar listrik (74%), modal usaha (70%), bensin dan solar (64%), dan pulsa paket internet (61%).

Adapun menurut Denni, sepanjang 2020 lalu, dan insentif kartu prakerja ini telah tersalurkan hingga Rp 13,4 triliun. Sedangkan di tahun 2021 baru teralisasi sebesar Rp 161 miliar.**(Feb)

Exit mobile version