TopCareerID

Lowongan Kerja untuk Sarjana Hukum, Cek di Sini!

Topcareer.id – Sarjana Hukum tapi masih menganggur? Pas banget nih karena PT Len Industri (Persero) sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Staff Legal.

Staff Legal ini bertugas melakukan reviee kontrak bisnis perusahaan, melakukan kajian hukum dan tindakan-tindakan yang diperlukan sesuai kewenangannya, terhadap permasalahan hukum yang dihadapi oleh perusahaan/unit-unit kerja dalam perusahaan serta menyusun, membuat pertimbangan/rekomendasi dan mensosialisasikan atas produk hukum yang diperlukan bagi perusahaan agar selaras dengan perubahan/ perkembangan hukum nasional maupun internasional.

Adapun kualifikasi yang dibutuhkan seperti:

Baca juga : Kementerian Kesehatan Buka Lowongan Kerja, Cek di Sini!

Apabila kamu memenuhi kualifikasi diatas, langsung saja mengisi formulir pendaftaran melalui website resmi PT Len Industri di laman len.co.id/karir.

Jika memiliki kendala atau pertanyaan lebih lanjut, silahkan hubungi panitia rekrutmen via email di rekrutmen@len.co.id.

PT Len Industri (Persero) didirikan sejak tahun 1965 dengan nama LEN (Lembaga Elektroteknika Nasional). Kemudian bertransformasi menjadi sebuah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada tahun 1991. Sejak saat itu Len bukan lagi merupakan kepanjangan dari Lembaga Elektroteknika Nasional (LEN), tetapi telah menjadi sebuah entitas bisnis profesional dengan nama PT Len Industri (Persero).

Selama ini, Len telah mengembangkan bisnis dan produk-produk dalam bidang elektronika untuk industri dan prasarana serta telah menunjukkan berbagai pengalaman dalam berbagai bidang mulai dari Sistem Persinyalan Kereta Api, pembangunan urban transport di kota-kota besar seperti LRT Sumatera Selatan, LRT Jakarta, LRT Jabodebek dan Skytrain Bandara Soekarno Hatta Jakarta.

Selain itu PT Len juga telah membuat jaringan infrastruktur telekomunikasi yang telah terentang baik di kota besar maupun daerah terpencil, membangun pembangkit Listrik Tenaga Surya yang telah terpasang di berbagai pelosok Indonesia, hingga memasang Radar Cuaca, Stasiun Monitoring Gempa Bumi, Broadcasting (Pemancar TV dan Radio) di berbagai wilayah di Indonesia.**(Feb)

Exit mobile version