TopCareerID

Dapat BSU atau Tidak? Cek Lewat Nomor WhatsApp Ini

Ilustrasi nomphobia, kondisi di mana seseorang cemas jika jauh dari handphonenya.

Ilustrasi nomphobia, kondisi di mana seseorang cemas jika jauh dari handphonenya.

Topcareer.id – Pemerintah mulai menggulirkan bantuan berupa subsidi upah/gaji sebear Rp 1 juta bagi karyawan yang bergaji Rp 3,5 juta ke bawah.

Sementara ini, untuk mengecek apakah kamu merupakan penerima BSU atau bukan, bisa dilakukan dengan dua cara.

Pertama, yakni dengan mengunjungi laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/dashboard. Kemudian pilih menu “Bantuan Subsidi Upah.”

Baca juga: Solusi Bagi Penerima BSU yang Tak Punya Rekening Himbara

Nantinya akan muncul keterangan apakah kamu berhak menerima BSU ini atau tidak, beserta dengan prosesnya.

Selain itu, kamu juga bisa mengecek via WhatsApp BPJS Ketenagakerjaan di nomor 0813 8007 0175. Di dini pihak BPJS Ketenagakerjaan akan langsung mengirimkan pesan otomotas mengenai perihal informasi yang ingin ketahui.

Nah, jika ingin mengetahui status kepesertaan BSU, kamu bisa membalas pesan tersebut dengan angka 5. Setelah itu, tinggal tunggu deh balasan pesan dari BPJS Ketenagakerjaan mengenai status kepesertaan kamu. Selamat mencoba.**(Feb)

Exit mobile version