Topcareer.id – Bagi pecinta drama korea maupun K-pop, pasti tak akan menolak khan jika mendapat tawaran kuliah gratis langsung di Korea? Nah, pas banget nih tahun ini Korea Advanced of Science and Technology (KAIST) tengah membuka program beasiswa S1 bagi pelajar internasional, termasuk Indonesia.
Menariknya, beasiswa yang dinamakan KAIST Internasional Student Scholarship ini tidak hanya menanggung biaya kuliah selama 8 semester saja, namun juga akan memberikan biaya hidup setiap bulannya hingga asuransi kesehatan.
Untuk persyaratannya sendiri juga cukup mudah, yakni:
- Telah lulus SMA/Sederajat maksimal tanggal 28 Februari 2022 (untuk semester musim semi) atau tanggal 31 Agustus 2022 (untuk musim gugur).
- Lancar berbahasa Inggris yang dibuktikan dnegan nilai TOEFL, IELTS atau tes sejenisnya.
- Memenuhi persyaratan dari program studi yang dipilih.
Jika kamu tertarik mendaftar, sebaiknya baca tata cara pendaftaran di link ini. Jika sudah jelas, silahkan melakukan pendaftaran secara online melalui laman ini paling lambat tanggal 22 Oktober 2021.
Apabila membutuhkan informasi lebih lanjut, bisa ditanyakan via email ke creative.adm@kaist.ac.kr. Selamat mencoba.**(Feb)