TopCareerID

3 Poin Ini Bisa Bantu Jawab Pertanyaan Interview: “Kenapa Ingin Bekerja di Sini?”

Topcareer.id – Salah satu pertanyaan paling umum yang diajukan saat interview kerja, yakni: “Kenapa kamu ingin bekerja di sini?” Sayangnya, ini pertanyaan yang paling sering membingungkan bagi kandidat pekerja.

“Apa yang dicari pewawancara ketika mereka menanyakan pertanyaan itu adalah kedalaman pemikiran dan keseriusan yang dimiliki kandidat tentang bekerja di perusahaan ini,” kata Jeff Hyman, CEO Recruit Rockstars, dikutip dari laman CNBC Make It.

Hyman telah mewawancarai lebih dari 30.000 orang selama 25 tahun kariernya sebagai perekrut. Lantas, Hyman dan pelatih karier Emily Liou berbagi kiat terbaik mereka untuk menjawab pertanyaan ini dan mengesankan perekrut.

1. Detail

Sebelum wawancara, teliti perusahaan dengan membaca liputan berita terbaru, posting media sosial, ulasan karyawan dan halaman “misi dan nilai” di situs webnya. “Kamu benar-benar menonjol sebagai kandidat ketika kamu menunjukkan bahwa kamu telah bekerja ekstra untuk melihat di luar beranda perusahaan,” kata Liou.

Dia menjelaskan, jika kamu wawancara kerja untuk satu posisi di Apple, misalnya, dan memberi tahu manajer perekrutan bahwa kamu ingin bekerja di sana karena mereka membuat komputer keren, itu tidak akan membuatmu lolos, karena begitu banyak kandidat lain mengatakan hal yang sama persis.

Pilih dua atau tiga detail: Bisa jadi misi perusahaan, strategi bisnis mereka, atau peluang untuk bekerja dengan karyawan tertentu, dan buat jawabanmu dari sana, saran Hyman.

2. Temukan koneksi pribadi

Penting juga untuk bersikap tulus dan pribadi dalam tanggapanmu untuk menunjukkan berapa banyak waktu dan upaya yang kamu lakukan untuk mempersiapkan wawancara, yang akan membedakanmu dari kompetisi.

Baca juga: Tips Untuk Orangtua Yang Kerja Dari Rumah (Bagian 1)

“Salah satu tindakan paling memberdayakan yang dapat kamu ambil sebagai kandidat adalah berbagi cerita yang secara khusus menarikmu ke sebuah organisasi,” kata Liou.

“Kamu dapat mengatakan, ‘Saya menyukai reputasi yang telah dibangun perusahaan Anda dengan keseimbangan kehidupan kerja yang sangat baik atau bagaimana Anda memberikan kembali kepada masyarakat melalui CSR X, Y dan Z, itu adalah nilai-nilai penting bagi saya juga.”

3. Fokus pada dampak

Terakhir, tutup jawabanmu dengan menjelaskan dampak langsung yang kamu harapkan pada tim. “Ketika seseorang mewawancarai kandidat, mereka memiliki masalah yang perlu dipecahkan, apakah itu meningkatkan pendapatan, meluncurkan produk baru, atau yang lainnya,” kata Hyman.

Ketika seorang pewawancara bertanya “Mengapa Anda ingin bekerja di sini?” ini adalah kesempatan besarmu untuk menunjukkan bahwa kamu tidak hanya bersemangat tentang misi dan peluang perusahaan, tetapi kamu melihat peluang untuk membantu memecahkan masalah dan membuat dampak nyata.

Pada akhirnya, Liou menambahkan, perusahaan mencari orang yang memahami misi mereka dan benar-benar berkomitmen pada pekerjaan mereka.

Exit mobile version