TopCareerID

10 Negara dengan Penduduk Terbanyak di Dunia, Indonesia Peringkat Berapa?

Dok/The Associated Press

Dok/The Associated Press

Topcareer.id – Populasi negara di dunia saat ini, termasuk jika ditambah negara-negara dengan penduduk terbanyak, mencapai lebih dari 7,8 miliar orang, dengan perkiraan peningkatan menjadi sekitar 11 miliar pada akhir abad ini.

Ketika perawatan kesehatan, sanitasi, dan keadaan hidup secara umum membaik, angka kematian pun menurun.

Usia rata-rata penduduk di dunia pun terus meningkat selama beberapa dekade.

Populasi global terus bertambah dan tampaknya semakin banyak negara yang berjuang untuk menjadi salah satu negara terpadat di dunia.

Berikut daftar 10 negara dengan pendudul terpadat di dunia:

Bagian pertama dari artikel:

1) China (1,4 miliar orang)
Selama berabad-abad, China telah mempertahankan posisinya sebagai negara dengan jumlah penduduk tertinggi di dunia.

Peningkatan drastis populasi China dikatakan telah dimulai pada tahun 1949 setelah Perang Dunia II.

Untuk membangun tentara yang lebih baik dan meningkatkan produksi pangan dan pendapatan, keluarga China didorong untuk memiliki anak sebanyak mungkin.

Dengan populasi lebih dari 1,4 miliar orang, China terus menjadi negara terpadat di dunia.

2) India (1,3 miliar orang)
India juga dikenal sebagai Bharat, ini adalah negara terpadat kedua di Asia dan dunia, dengan populasi sekitar 1,3 miliar orang.

Di India, ada ratusan kelompok etnis, dan Konstitusi India mengakui 22 bahasa resmi.

Sistem kasta lama masih ada dalam masyarakat Hindu. Uttar Pradesh, dengan populasi 200 juta orang, adalah negara bagian terpadat di India.

3) Amerika Serikat (330 juta orang)
Amerika Serikat, yang meliputi sebagian besar Amerika Utara bagian tengah, adalah negara terpadat di Amerika.

Ini juga merupakan negara dengan populasi Kristen terbesar di dunia, dengan 65 persen orang Amerika mengidentifikasi diri sebagai orang Kristen saat ini.

Sementara California dengan jumlah penduduk 39,5 juta jiwa merupakan negara bagian terpadat di Amerika Serikat.

Fakta menarik lainnya adalah Amerika Serikat memiliki jumlah miliarder tertinggi.

Baca juga: 5 Negara Penghasil Karbon Dioksida Terbanyak di Dunia

4) Indonesia (260 juta orang)
Ya, Indonesia termasuk dalam urutan keempat daftar negara dengan penduduk terbanyak di dunia dengan 260 juta orang.

Indonesia merupakan negara kepulauan terpadat di dunia, serta negara Islam terpadat di dunia dan negara berdaulat terpadat di dunia.

5) Pakistan (220 juta orang)
Pakistan adalah negara terpadat kelima di dunia, negara terpadat ketiga di Asia, dan negara Islam terpadat kedua di dunia.

Negara ini adalah rumah bagi enam kelompok etnis utama.

Punjabi (45%) adalah kelompok etnis yang paling umum, diikuti oleh Pashtun (15%), Sindhi (14%), dan Saraiki (14%).

Populasi Muslim Pakistan menyumbang lebih dari 96 persen dari total populasi negara itu.

Provinsi Punjab Pakistan memiliki kepadatan penduduk tertinggi.

>> Klik di sini untuk melanjutkan artikelnya

Exit mobile version