TopCareerID

BFI Finanace Cabang Jabodetabek Buka Loker, Ini Kualifikasinya

Topcareer.id – BFI Finance area Jabodetabek tengah membuka lowongan pekerjaan yang di antaranya dibutuhkan oleh kantor cabang Jakarta Selatan. Ada dua posisi yang dibutuhkan cabang Jakarta Selatan, yakni Credit Marketing Sharia dan PBF Legal Area Officer.

“Bergabunglah bersama kami menjadi bagian dari BFINers yang merupakan para karyawan BFI Finance dengan motivasi serta semangat tinggi,” tulis pengumuman dalam website resmi BFI Finance https://www.bfi.co.id/id/karir, dikutip Jumat (20/1/2023).

Untuk posisi Credit Marketing Sharia, pendaftaran ditutup pada 1 Maret 2023 dan untuk PBF Legal Area Officer 28 Februari 2023. Berikut dua posisi yang dibutuhkan dan kualifikasinya.

Credit Marketing Sharia – Jakarta Selatan

Deskripsi pekerjaan:

Bertugas dan bertanggung jawab menawarkan produk BFI Syariah kepada calon konsumen .
Mampu menjalin kerjasama dengan Instansi-instansi terkait (Pemerintah, Sekolah, Agen Travel, Grup Majelis Ta’lim, dll).
Memperluas jaringan pasar produk BFI Syariah agar bisa masuk ke seluruh jaringan masyarakat.
Survei dan analisa terkait kapasitas konsumen yang akan mengajukan pembiayaan ke BFI Syariah.

Baca juga: Bank DKI Buka Loker Desainer Grafis, Pendaftaran Sampai 23 Januari

Kualifikasi:

Pria, berusia Maksimal 30 Tahun.
Pendidikan minimal S1 (Jurusan Ekonomi Syariah lebih disukai).
Berpengalaman di Bidang Perbankan Syariah.
Mau Belajar Mengenai Hukum Syariah.
Memiliki Kendaraan Pribadi dan SIM C.
Target Oriented.
Domisili Karawaci dan sekitarnya.
Sudah melakukan vaksin min. Dosis-2.

PBF Legal Area Officer

Deskripsi pekerjaan:

Bertanggungjawab atas penanganan perkara secara perdata.
Bertanggungjawab atas penanganan perkara secara pidana.

Kualifikasi

Pendidikan Min. S1 (Hukum).
Usia Maksimal 30 tahun.
Laki-laki atau wanita.
Belum/Sudah menikah.
Memiliki kendaraan Sim A & Sim C.
Pengetahuan tentang Industri, pengetahuan tentang multifinance dan pengetahuan tentang alat berat.
Memiliki izin advokat.
Bersedia melakukan perjalanan dinas.

Exit mobile version