- Miliki pola pikir untuk “jemput semua peluang”
“Pelaku usaha harus memiliki pola pikir yang kuat untuk terus mencari dan memanfaatkan peluang yang ada. Dengan pola pikir tersebut, ia akan secara otomatis terus mencari peluang dengan biaya minimal dan untuk keuntungan yang optimal,” kata Ika.
Ika mencontohkan, dirinya memantau semua akun media sosial pemerintah atau kementerian, untuk melihat berbagai informasi tentang pelatihan, kepengurusan surat hukum bagi UMKM, hingga kesempatan membangun relasi dan mendapatkan eksposur dari berbagai pihak.
Sementara, menurut Chief Business Officer Lazada Indonesia Stefan Winata, memiliki toko online hanya sebuah awal bagi pelaku bisnis.
“Kami selalu mengimbau para pelaku bisnis di ekosistem Lazada untuk segera mengurus legalitas toko dan produk, yang kami yakini tidak hanya menjadi kunci yang menentukan kepercayaan pelanggan terhadap sebuah toko, namun juga mendorong pertumbuhan usaha,” pungkasnya.