Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Thursday, November 21, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Apple PHK 100 Karyawan Divisi Layanan Digital

Apple bukan lagi jadi perusahaan paling berharga di dunia.Ilustrasi logo Apple (Fortune)

TopCareer.id – Apple dilaporkan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap sekitar 100 orang dari divisi layanan digitalnya, termasuk Apple News dan Apple Books.

Perusahaan pembuat iPhone itu disebut ingin menata ulang prioritasnya agar lebih fokus pada kecerdasan buatan.

Laporan Bloomberg News, pekerja yang terkena PHK, termasuk beberapa teknisi, diberitahu tentang keputusan tersebut pada hari Selasa pekan ini.

Menurut sumber Bloomberg, seperti dikutip dari New York Post, Jumat (30/8/2024), Apple Books disebut kurang menjadi prioritas raksasa teknologi yang berbasis di Cupertino, California ini.

Sementara, meski dilakukan pemangkasan karyawan, Apple News disebut masih tetap jadi salah satu prioritas perusahaan.

Pekerja yang terkena dampak diberi tahu bahwa mereka memiliki waktu 60 hari untuk mencari posisi lain di dalam perusahaan sebelum diberhentikan.

Baca Juga: CEO Apple Bertemu Presiden, Bicarakan Peluang Ekspansi di Indonesia

Laporan tahunan Apple mencatat, mereka memiliki sekitar 161.000 karyawan tetap per 30 September 2023.

Meski Apple tak sering melakukan PHK, namun di 2024, sudah ada setidaknya empat kali pemangkasan jumlah pekerja. Sebelumnya mereka sudah memangkas ratusan pekerja usai menghentikan proyek mobil tanpa pengemudinya.

Apple menolak berkomentar mengenai laporan Bloomberg News.

Dikutip dari Apple Insider, perusahaan besutan Steve Jobs, Steve Wozniak, dan Ronald Wayne ini tengah mempersiapkan peluncuran iPhone 16.

Perilisan iPhone 16 beserta sederet produk baru mereka akan digelar melalui Apple Event tanggal 9 September 2024.

Leave a Reply