TopCareerID

Beasiswa Doktoral LPDP-Washington University Buka Pendaftaran, Cek Syaratnya

Ilustrasi beasiswa. Dok/WUR

TopCareer.id – Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) membuka beasiswa untuk Program Doktoral di Washington University in St. Louis di Missouri, Amerika Serikat (AS).

Program beasiswa ini bertujuan untuk mendukung mahasiswa berkewarganegaraan Indonesia dalam melanjutkan studi di program gelar PhD.

Adapun, sasarannya adalah masyarakat umum serta Calon Pegawai Negeri Sipil/Pegawai Negeri Sipil (CPNS/PNS), serta TNI dan Polri.

Program ini ditujukan untuk jenjang Doktoral satu gelar (single degree), dengan durasi pendanaan paling lama 60 bulan.

Mengutip laman resmi LPDP, penerima Beasiswa yang menempuh studi melebihi batas waktu pendanaan beasiswa, wajib membiayai sendiri biaya pendidikan hingga selesai.

Baca Juga: Beasiswa Fulbright 2025 Buka Pendaftaran, Bisa Kuliah S2-S3 Gratis di AS

Sementara itu, untuk komponen dana pendidikan di program ini terdiri dari:

Dana Pendidikan

Dana Pendukung

Syarat Pendaftaran Beasiswa LPDP Washington University in St. Louis

  1. hasil penyetaraan ijazah dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi atau Kementerian Agama
  2. hasil konversi IPK dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi atau Kementerian Agama
  3. tangkapan layar ajuan penyetaraan ijazah dan/atau konversi IPK pada laman Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi atau Kementerian Agama mengenai penyetaraan ijazah dan konversi IPK bagi pendaftar yang penyetaraan ijazah dan/atau konversi IPKnya belum terbit. Tangkapan layar harus menampilkan identitas pendaftar.
  1. Mendaftar pada program studi dan/atau perguruan tinggi tujuan yang berbeda dengan studi yang sedang ditempuh;
  2. Pendaftar yang lulus seleksi substansi wajib membuat dan menandatangani surat pengunduran diri yang ditujukan kepada perguruan tinggi atas program studi yang sedang ditempuh serta menyampaikan surat tersebut kepada LPDP paling lambat 2 pekan setelah diumumkan lulus seleksi
  3. Pendaftar wajib untuk menyerahkan surat pemberhentian resmi dari program studi atau perguruan tinggi sebelum penandatanganan surat pernyataan Penerima Beasiswa.
  4. Pendaftar yang lulus seleksi substansi dan tidak memenuhi ketentuan di atas, LPDP dapat membatalkan statusnya sebagai Calon Penerima Beasiswa.
  5. Pendaftar yang menyelesaikan studi dan mendapat gelar sebelum pengumuman seleksi substansi, LPDP dapat membatalkan statusnya sebagai Calon Penerima Beasiswa.

Baca Juga: Beasiswa Ini Buka Peluang Kuliah S2 di Swedia, Tanpa LoA Bisa Daftar

Dokumen yang dibutuhkan

Jadwal Seleksi Beasiswa LPDP Washington University in St. Louis

Untuk informasi lebih lanjut, kamu dapat mengakses laman berikut ini. Sementara untuk pendaftaran dapat dilakukan melalui https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/ dan https://gradadmit.wustl.edu/apply/

Exit mobile version