TopCareer.id – Beasiswa Zakat Indonesia 2025 membuka pendaftaran bagi mahasiswa S1 semester gasal 2025/2026 di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN).
Pendaftaran Beasiswa Zakat Indonesia 2025 dapat dilakukan sejak 27 Juni hingga 11 Juli 2025.
Program ini sendiri diselenggarakan oleh Direktorat Pemberdayaan Zakat dan Wakaf, Ditjen Bimas Islam, Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan, Kementerian Agama, Baznas, dan Lembaga Amil Zakat Nasional.
Syarat pendaftaran Beasiswa Zakat Indonesia 2025
Berikut ini kriteria dan dokumen pendaftaran yang dibutuhkan untuk mendaftar Beasiswa Zakat Indonesia 2025, seperti dikutip dari akun Instagram @literasizakatwakaf:
- Lulusan SMA/SMK/MA sederajat (termasuk pesantren, muadalah, PDF Ulya) di bawah Kemenag dan Kemendikbud/Kemendikdasmen, dibuktikan dengan ijazah dan rapor 3 semester terakhir
- Telah diterima di PTN/PTKIN mitra BeZakat pada rumpun studi: Sains & Teknik, Kesehatan, Ekonomi, Hukum & Sosial, Pendidikan, Manajemen Zakat & Wakaf, dibuktikan dengan LoA/Surat Keterangan Lulus
- Muslim/Muslimah, WNI, dibuktikan dengan KTP dan KK
- Termasuk berasal dari keluarga fakir/miskin, dibuktikan dengan SKTM dan slip gaji orang tua dan/atau
- Termasuk dari golongan fi sabilillah (prestasi akademik/non-akademik), dibuktikan dengan bukti prestasi (akademik/non-akademik, khususnya dakwah keagamaan bagi asnaf fi sabilillah hafizh 30 juz/pembina dakwah/aktivis keagamaan/prestasi akademik)
- Bersedia menandatangani pakta integritas bermeterai dan berkomitmen penuh pada studi, komtimen kebangsaan, tidak sedang atau akan menerima beasiswa sejenis dari lembaga lagi, serta bersedia menunda pernikahan selama menempuh studi
- Terbuka untuk pendaftar khusus, yaitu dari daerah 3T, Orang Asli Papua, dan penyandang disabilitas
- Memiliki surat rekomendasi dari kepala sekolah/tokoh agama/ormas Islam/lainnya/PTN/PTKIN/Baznas/LAZ
- Menuliskan gagasan Esai Proyek Perubahan (1.000-1.500 kata)
Baca juga: Beasiswa YSEALI Academic Fellows Buka Pendaftaran hingga 21 Juli 2025
Fasilitas Beasiswa
- Pembiayaan UKT 8 semester
- Uang saku bulanan
- Laptop
- Tiket keberangkatan & kepulangan (awal & akhir studi)
- Pembinaan karakter & kontribusi pascastudi
PTKIN Mitra BeZakat
• UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
• UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
• UIN Walisongo Semarang
• UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
• UIN Sunan Ampel Surabaya
• UIN Sunan Gunung Djati Bandung
• UIN Imam Bonjol Padang
• UIN Alauddin Makassar
• IAIN Purwokerto
• UIN Raden Fatah Palembang
Baca Juga: Kemendikti Siapkan 100 Kuota Beasiswa Doktor ke Rusia
PTN Mitra BeZakat
• Universitas Indonesia
• IPB University
• ITB
• Universitas Airlangga
• Universitas Brawijaya
• Universitas Hasanuddin
• Universitas Pendidikan Indonesia
• Universitas Padjadjaran
• Universitas Gadjah Mada
• ITS Surabaya
• Universitas Diponegoro
Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui https://pendaftaran-beasiswa.kemenag.go.id/login