Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tips Karier

Pilih Dipecat atau Berbisnis di Umur 35

TOPCAREER.ID – Menurut penelitian terhadap 25.000 pegawai di Inggris oleh perusahaan sumber daya manusia, sebanyak 8 persen pegawai berumur 18-34 tahun merasa tak bahagia dengan pekerjaan yang dilakoni. 

Jumlah ini makin meningkat pada pekerja berusia 35-54 tahun, menjadi 16 persen, dan naik 1 persen pada orang-orang berusia di atas 55 tahun. Selidik punya selidik, tekanan keluarga dan finansial merupakan faktor yang membuat tingkat kebosanan terhadap pekerjaan naik drastis di umur 35 tahun.

Dihitung dengan standar umum, periode bergelut dengan dunia kerja dimulai pada umur 22 tahun. Jika saat umur 35 tahun masih melakoni pekerjaan yang sama, itu artinya 13 tahun hidup Anda didedikasikan hanya untuk bekerja. 

Setiap Senin hingga Jumat diisi rutinitas berangkat pagi dan pulang malam bersama dengan kemacetan. Hanya ada Sabtu dan Minggu sebagai waktu berkumpul bersama keluarga atau bersosialisasi. Itu pun kadang tak maksimal, karena kebanyakan orang memilih mengisi ulang energinya dengan tidur, ataupun sekadar leyeh-leyeh. Maka, wajar saja bila di umur 35 tahun laki-laki akan merasakan puncak kesepian, dan perempuan berada di puncak kebosanan.

Sebuah survei di Inggris menunjukkan betapa kesepiannya para pria di usia 35 tahun. Sebanyak satu dari 10 pria atau 8 persen mengaku tak memiliki teman dekat. Sehingga, 39 persen dari mereka menyatakan hal tersebut membuatnya merasa terisolasi, 35 persen merasa depresi, dan 27 persen tak percaya diri.

Mereka, terlalu larut pada pencapaian, sehingga mengesampingkan aspek sosial dan kebahagiaan. Seiring bertambahnya usia, para pekerja cenderung tidak memandang rekan kerjanya sebagai teman. 

Faktanya, 14 persen dari mereka yang berusia 35-54 tahun dan 15 persen dari mereka yang berusia di atas 55 tahun mengatakan tidak memiliki teman baik di tempat kerja. Mereka punya batas antara pekerjaan dan kehidupan sosial. 

Sebanyak 25 persen dari mereka juga merasa kurang dihargai. Angka ini meningkat menjadi 28 persen pada mereka yang berusia di atas 55 tahun.

“Di umur 35 tahun, Anda terbebani dengan jabatan beserta tanggung jawabnya. Sehingga seringkali berkutat pada pertanyaan: Apakah saya sudah sukses?” tanya Ashley Whipman, direktur Robert Half UK. 

Untuk berhenti kerja sebelum usia 35 tahun dan membangun bisnis sendiri, ada benarnya. Sebab, di umur tersebut, selain mulai merasakan kepenatan, seseorang juga lebih rentan dipecat dari pekerjaannya. 

Data dari Badan Statistik Nasional Inggris pada kuartal pertama 2017 menguatkan hal ini. Pegawai Inggris berusia 35-49 dua kali lebih berpeluang dipecat dibandingkan yang berusia 25-

Jadi, daripada menyerahkan diri sebagai buruh lalu tiba-tiba dipecat dan tak punya persiapan untuk melanjutkan hidup, lebih baik mempersiapkan diri dengan matang sebelum “kemungkinan” dipecat datang

Managing Director Senior di Robert Half UK, Phil Sheridan, bahkan mengatakan penting untuk tak mengorbankan kebahagiaan demi pekerjaan semata. Tapi ingat, Anda juga perlu realistis. Jika sungguh tak betah di tempat kerja, pertimbangkan hitung-hitungannya.

Kecuali Anda langsung diterima di tempat kerja lain dengan penghasilan tetap, undur diri dari kantor perlu kecukupan finansial. Apakah simpanan Anda cukup untuk pengeluaran rutin saat Anda tak punya penghasilan reguler? Hal lain yang terpenting: matangkan rencana wirausaha, jika memang jalan itu yang hendak dipilih.

Leave a Reply