Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

EdukasiInfo Lowongan Kerja

KCIC Buka Magang Mahasiswa, Cek Cara Daftarnya

Tiket kereta cepat Whoosh cuma Rp150 ribu dalam memperingati ulang tahun KCIC.Ilustrasi kereta cepat KCIC Whoosh (dok. KAI)

TopCareer.id – PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) membuka kesempatan magang bagi mahasiswa yang ingin mencari pengalaman kerja di lingkungan Whoosh.

“KCIC membuka kesempatan magang untuk Sobat yang ingin belajar langsung di lingkungan kerja profesional,” tulis akun Instagram @lifeatkcic.

Adapun, beberapa manfaat yang bisa didapat peserta magang KCIC antara lain:

  • Pengalaman kerja langsung di proyek strategis nasional Kereta Cepat Whoosh
  • Belajar di lingkungan kerja profesional bersama para praktisi berpengalaman
  • Mengembangkan kompetensi hard skill dan soft skill sesuai bidang studi
  • Mendapat pemahaman nyata tentang dunia kerja dan budaya korporasi

Baca Juga: Cerita Masinis Muda di Balik Kemudi Kereta Cepat

Persyaratan magang KCIC

  • Surat permohonan pemagangan dari kampus
  1. Surat ditujukan kepada Direktur Utama PT KCIC
  2. Perihal surat izin magang/praktik kerja lapangan
  3. Isi surat (tujuan/maksud magang)
  4. Nama peserta magang (dilengkapi NIM, jurusan, dan contact person)
  5. Periode magang/praktik kerja lapangan minimal 3 bulan
  • Proposal rencana kegiatan pemagangan
  • Dokumen CV

Alur penerimaan magang KCIC

  • Pengajuan permohonan magang
  • Seleksi administrasi
  • Interview bersama user dan HR
  • Pengajuan persetujuan atas permohonan magang
  • Onboarding

Permohonan magang bisa dikirimkan melalui sekretariat@kcic.co.id dan research.internship@kcic.co.id

Leave a Reply