Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Monday, November 25, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tips Karier

5 Aturan Wawancara Kerja Sambil Makan Siang di Restoran

Topcareer.id Wawancara kerja terkadang tak melulu berlangsung di kantor bakal tempat kerja, dalam ruang rapat yang dingin. Bisa saja calon majikan baru yang mengundang wawancara sambil makan siang di sebuah kafe.

Nah, ada etiket khusus saat melakukan wawancara kerja di tempat umum macam kafe atau resto. Misalnya, bila kamu bisa memilih meja lalu meminta daftar menu. Tapi, walau kamu sudah kelaparan dan sudah tak sabar untuk segera memulai meeting, berpikirlah dua kali untuk terlihat tak sabaran pada pelayan. Sebab hal itu bisa merusak momen, belum lagi kemungkinan kamu tak lolos dalam wawa ncara karena si bos sudah dapat kesan tak baik.

Begini, menurut polling Robert Half International, perusahaan penyedia staf pekerja, setengah dari eksekutif yang ikut polling menyebutkan bersikap tak sopan mendahului klien (atau calon majikan kalau kamu sedang dalam wawancara kerja) adalah kesalahan kecil yang paling sering dilakukan seorang calon karyawan.

Buat para manajer atau colon bos kamu kelak, perlakuan tak sopan yang sama mungkin saja kamu ulangi di kantor. Kamu dinilai bersikap tak menaruh hormat saat diminta membantu pekerjakan oleh rekan sekerja.

Sebaiknya bersikap sangat ramah saja. Itu akan memberi kesan positif pada hubungan kerja antar karyawan. Saat makan siang bisnis (business lunch) etika di meja makan haruslah dijaga. Nah, berikut petunjuk yang bisa kamu ikuti, sebagaimana dilansir laman Microsoftnews, biar tujuanmu terlihat hebat dan bisa “merayu” calon majikan berhasil saat wawancara kerja di resto atau kafe:

Aturan 1: Pilih lokasi yang tepat
Lain kali kala kamu pilih tempat makan siang, pertimbangkan untuk tidak memilih kafe atau restoran trendi yang lagi digandrungi banyak orang—sebab di tempat itu pasti ramai. Bila di tempat ramai, kamu tentu tak bisa bicara dengan tenang. Pilihlah tempat yang lebih tenang dan berada di lokasi yang mudah dijangkau yang kamu tahu punya menu masakan enak dan pelayanan baik.

Aturan 2: Jangan masuk dengan tergesa
Orang cenderung punya waktu sedikit buat makan siang, jadi datang terlambat pasti akan bikin jengkel. Maka, rencanakanlah buat datang lebih pagi. Jadi, kamu bisa memilih meja yang lebih nyaman buat mengobrol dan ada di sana untuk menyambut tamu spesialmu.

the authorAde Irwansyah

Leave a Reply