Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Saturday, November 23, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Psikolog Sebut Covid-19 bisa Dilawan dengan 3K, Apa Itu?

Dok/Covid19.go.id

Topcareer.id – Seorang Psikolog Edward Andriyanto Sutardhio mengkalim, masyarakat bisa melawan virus corona dengan melakukan 3K yakni, kaji informasi, kelola emosi dan kembangkan sumber daya.

“3M (memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, dan mencuci tangan pakai sabun di air mengalir) merupakan yang terbaik dalam memutus mata rantai penyebaran wabah coronavirus. Tapi masyarakat bisa mengantisipasi virus ini atau buat pasien terkonfirmasi positif dapat mempercepat proses penyembuhan dengan melakukan 3K,” ujarnya di Jakarta, pada Senin (19/10/2020).

Huruf “K” pertama adalah “Kaji Informasi.” Masyarakat diminta untuk mengkaji semua informasi yang masuk dan memastikan hanya informasi yang dapat diandalkan dan positif yang masuk ke dalam pikiran.

Kemudian huruf “K” kedua yang dimaksud adalah “Kelola Emosi.” Karena dengan mengatur seluruh emosi, kita bisa menjadi lebih rileks, tenang, dan lebih nyaman sehingga punya kekuatan untuk melawan penyakit yang menyerang imunitas tubuh itu.

Terakhir yakni “Kembangkan Sumber Daya.” Pasalnya, sumber daya yang paling penting berada di sekeliling kita seperti mencari hobi atau sesuatu yang menyenangkan, bisa membantu kita menjadi lebih baik, lebih sehat, dan lebih mampu menghadapi situasi yang dirasa sulit ini.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply