Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Lifestyle

Tips Atasi Stres dan Depresi saat Liburan di Tengah Pandemi (Bagian 1)

Ilustrasi: Cruise Port Navigation

Topcareer.id – Stres dan depresi tentunya akan sangat merusak momen liburan kamu dan bisa mengganggu kesehatan.

Liburan natal dan akhir tahun pada 2020 ini tampak jelas sangat terpukul akibat ketatnya peraturan dan larangan karena pandemi COVID-19 yang tak kunjung mereda, meskipun vaksin sudah mulai disebar.

Bersikap realistis, merencanakan liburan dengan matang dan mencari dukungan dapat membantu menangkal stres dan depresi.

Liburan di rumah sering kali menghadirkan beragam kegiatan yang memusingkan seperti harus memasak banyak makanan dan harus berkutat dengan kebosanan.

Terlebih lagi jika COVID-19 tingkat penyebarannya tinggi di lingkungan kamu, mungkin saja akan ada stres tambahan. Rencana liburan pun bisa rusak.

Namun dengan beberapa tips praktis berikut ini, kamu bisa meminimalisir stres liburan di tengah pandemi virus corona.

Bagian pertama dari artikel:

1) Akui perasaanmu
Jika seseorang yang dekat dengan kamu menjadi tidak dapat menghabiskan waktu liburan bersama kamu, sadarilah bahwa merasakan kesedihan adalah hal yang wajar. Tidak masalah untuk meluangkan waktu untuk menangis atau mengungkapkan perasaan.

2) Cari teman
Jika kamu merasa kesepian atau terisolasi, carilah komunitas, acara keagamaan, atau acara sosial atau komunitas lainnya. Banyak yang mungkin memiliki situs web, grup dukungan online, situs media sosial, atau acara virtual. Mereka bisa menawarkan dukungan dan persahabatan. Tak hanya itu, menyumbangkan waktu kamu untuk membantu teman juga merupakan cara yang baik untuk memperbaiki mood dan mempererat persahabatanmu. Misalnya, pertimbangkan untuk mengantarkan makanan atau minuman ke rumah sahabat kamu selama liburan menggunakan jasa online.

3) Bersikap realistis
Liburan tidak harus sempurna atau seperti tahun lalu. Saat keluargamu terus tumbuh, tradisi dan ritual juga pasti berubah kan? Pilih beberapa momen untuk disimpan, dan terbukalah untuk menerima sesuatu yang baru. Misalnya, jika keluargamu atau kerabat tidak dapat datang ke rumahmu karena aturan protokol kesehatan selama pandemi, temukan cara baru untuk merayakan bersama, seperti berbagi foto, email, atau video. Bisa juga bertemu secara virtual melalui video call.

4) Singkirkan perbedaan
Cobalah untuk menerima pasangan, anggota keluarga, dan teman dengan apa adanya, bahkan jika mereka tidak bisa memenuhi semua harapan kamu. Sisihkan keluhan sampai waktu yang lebih tepat untuk diskusi. Dan pahami jika orang lain di sekitarmu juga ada yang merasa kesal atau tertekan saat libur. Kemungkinan mereka juga merasakan efek stres dan depresi saat liburan di tengah pandemi.

5) Jaga anggaran
Sebelum berbelanja hadiah dan makanan, putuskan berapa banyak uang yang mampu kamu belanjakan. Kemudian patuhi perhitungan anggaran kamu. Jangan memaksakan diri untuk membeli kebahagiaan dengan banyak hadiah. Kamu bisa mencoba alternatif lain seperti mendonasikan uang kamu ke badan amal atas nama seseorang atau memberikan hadiah buatan sendiri.

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply