Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Profesional

Pekerjaan Ini Biasa di Indonesia tapi Unik bagi Negara Lain (Bagian 1)

Pawang Hujan Sirkuit Mandalika, Rara Istiati Wulandari.Pawang Hujan Sirkuit Mandalika, Rara Istiati Wulandari. (source: hasil tangkapan layara Youtube MotoGP)

Topcareer.id – Beragam profesi umum seperti dokter, guru, atau pekerja kerah putih kantoran sudah sangat umum dan ada di seluruh dunia.

Sementara itu di Indonesia, ada beberapa jenis pekerjaan yang mungkin hanya ada dan terkenal di Indonesia saja.

Ini menjadi bukti bahwa orang Indonesia memiliki siis unik nan kreatif untuk memanfaatkan beragam peluang sekecil apapun.

Berikut ini daftar pekerjaan yang di Indonesia biasa saja tapi terlihat unik bagi orang luar negeri.

Bagian pertama dari artikel

1) Tukang Tambal Ban
Banyaknya pengguna sepeda motor yang luar biasa di Indonesia membuat profesi ini terus berkembang.

Banyak pengendara sepeda motor yang membutuhkan jasa tukang tambal ban.

Alat yang digunakan oleh tukang tambal ban emperan sangat seadanya, bahkan sepeda motor terbaru pun masih menggunakan jasanya.

Tukang tambal ban biasanya membuka lapak kecil di pinggir jalan. Tarif disesuaikan dengan seberapa berat pekerjaan yang ditangani namun tetap relatif murah dibanding ke bengkel ban resmi.

2) Pawang Hujan
Percaya atau tidak, pekerjaan ini ada di Indonesia. Saat gelaran Moto GP di Mandalika, Indonesia sebagai tuan rumah dan panitia menggunakan jasa Rara sebagai pawang hujan yang mejadi viral di dunia.

Pawang hujan berbeda dengan ramalan cuaca. Prakiraan cuaca hanya memprediksi akan turun hujan atau tidak.

Sementara pawang hujan adalah seseorang yang memiliki kemampuan untuk mengendalikan hujan dan awan.

Profesi ini biasanya dibutuhkan saat hajatan akan digelar untuk membuat langit tetap cerah.

3) Tukang Tukar Uang Emperan
Profesi ini laris saat musim Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri.

Seperti yang diketahui bersama bahwa mayoritas masyarakat di Indonesia beragama Islam, oleh karena itu profesi yang tidak biasa ini ada.

Mereka menjajakan uang recehan baru dipinggir jalan untuk memberikan jasanya menukarkan uang pecahan besar dengan uang receh baru yang nantinya akan dibagikan kepada anak-anak saat merayakan lebaran.

Baca juga: Unik! Toko Ini Jual Es Krim Rasa Saus Tomat Dan Kacang Panggang

4) Tukang Patri
Ini salah satu pekerjaan legendaris di Indonesia. Sudah ada sejak bertahun-tahun yang lalu.

Tukang patri keliling akan menawarkan jasanya untuk menambal peralatan dapur seperti panci atau wajan yang berlubang atau rusak.

Banyak ibu rumah tangga di Indonesia menjadi penggemar tukang patri keliling yang selalu mereka nantikan.

Bagi sebagia besar ibu rumah tangga di Indonesia akan lebih baik memperbaiki peralatan dapur yang bocor atau blong daripada membeli yang baru.

Tetapi, seiring perkembangan zaman, kini orang-orang yang berprofesi sebagai tukang patri semakin berkurang.
Terlebih lagi di kota besar atau komplek perumahan elit, sudah tidak ada lagi tukang patri keliling.

5) Tukang Parkir Gaib
Jumlah kendaraan bermotor di Indonesia telah mencapai jutaan unit, sehingga pekerjaan dadakan sebagai tukang parkir gaib bisa menjadi pekerjaan yang menguntungkan.

Tidak perlu punya skill hebat untuk pekerjaan ini, hanya perlu kemampuan bersembunyi dan mengintai dari kejauhan kendaraan apa saja yang akan keluar dari parkiran.

Petugas parkir resmi yang tidak gaib biasanya dilengkapi dengan pakaian seperti rompi seragam, membawa peluit, dan tentunya menyiapkan karcis parkir dan mereka benar-benar menjada kendaraan yang terparkir.

Berbeda dengan tukang parkir gaib yang hanya muncul ketika kendaraan hendak keluar perkiran, tidak bertanggung jawab atas keamanan kendaraan yang parkir dan hanya bertujuan meminta uang saja.

Pekerjaan sehari-hari tukang parkir yang benar antara lain menjaga dan menata sepeda motor serta mengatur parkir mobil agar rapi, memasang kardus di jok dan kaca depan mobil agar tidak panas, membantu menarik sepeda motor keluar dari parkir, dan membantu pengendara untuk menyeberang atau berbelok.**(Feb)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply