Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Tuesday, March 19, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

Tips Make-up yang Benar Menurut Ahlinya

Topcareer.id Sudah totalitas belajar make-up, eh pas diaplikasikan ke wajah malah jadi nggak sesuai. Lantaran tiap wajah orang berbeda, maka penggunaan make-up atau riasan pun akan berbeda. Saat make up yang benar, kamu harus tahu kelebihan dan kekurangan yang ada di wajahmu.

Hal itu seperti yang dikatakan oleh seorang make-up artist, Arty Ardiwinata kepada TopCareer.id. Menurutnya, make up yang benar bukan semata-mata mengaplikasikan kosmetik ke wajah saja. Coba ketahui dan pahami dulu apa yang ingin ditonjolkan.

“Kamu harus tahu apa yang membuatmu percaya diri. Kamu harus tahu kelebihan dari wajah kamu itu apa. Misalnya mata, berarti mata yang harus ditonjolkan,” kata Arty saat ditemui oleh TopCareer.id beberapa waktu lalu.

Nah, yang tahu dan paham bagian mana yang menjadi kelebihan atau titik berat dari wajah kamu itu adalah diri sendiri. Jadi, lanjut dia, harus bertanya pada diri sendiri apa kelebihan dan kekurangannya. Tak bisa asal ikuti tips make-up tanpa tahu apa yang mau dititikberatkan dari wajahmu.

Menutupi dan memanipulasi kekurangan di wajah

Arty lebih lanjut mengatakan, selain dari kelebihan yang akan ditonjolkan, tujuan menggunakan make-up adalah menutupi atau memanipulasi kekurangan yang ada pada wajah.

“Misal hidung lebar, berarti kan harus mempelajari bagaimana kamuflase dengan shading. Atau misal mata sayu maka harus belajar make-up mata.”

Arty menekankan bahwa mengkamuflasekan kekurangan di wajah cukup dengan make-up saja. Ia sama sekali tak menyarankan untuk melakukan operasi atau perombakan pada bagian-bagian wajah. Menurutnya, hal itu malah menunjukkan ketidakpercayaan diri dan lebih berbahaya efeknya. *

Editor: Ade Irwansyah

Leave a Reply