TopCareerID

Apa Pekerjaan Kamu Sudah Sesuai Golongan Darah? Yuk, Dicek

Topcareer.id Sebetulnya golongan darah tak sepenuhnya bisa menentukan bagaimana seseorang akan bertindak dan berperilaku dalam kehidupan dan pekerjaan. Tapi, di Jepang ada tes golongan darah untuk melihat peran apa yang paling pas bagi mereka.

Saat ini ada empat jenis golongan darah: O, A, B, dan AB. Masing-masing punya karakteristik unik. Bahkan, dari golongan darah itu bisa menentukan pekerjaan apa yang pas, berikut seperti dilansir dari laman Siamagazine.

Golongan darah O

Golongan darah yang paling umum. Mereka yang bergolongan darah O punya kekuatan dan tidak malu untuk mencoba memilikinya. Sangat kompetitif, mereka laksana banteng dari dunia bisnis. Si O bisa jadi bos yang hebat. Jika tidak memimpin, mereka terkadang dogmatis. Lebih baik dalam menghasilkan uang daripada yang lain.

Pekerjaan yang terbaik untuk O: Akuntan, politikus, bisnis / Penjualan, dokter, menteri

Golongan darah A

Mereka tipe yang gigih, andal, dan metodis. Si A penurut dan tidak suka hal dadakan. Mereka paling cocok untuk pekerjaan “detail”, tetapi tidak untuk pekerjaan yang membutuhkan pemikiran kreatif. Pemain tim yang bagus, tetapi manajemennya buruk.

Pekerjaan yang terbaik untuk A: Akuntan, pustakawan, pengacara, ekonom, penulis/novelis.

Golongan Darah B

Tipe ini punya semangat kebebasan yang tinggi, tidak konvensional. Mereka karyawan yang sangat kreatif, jujur, dan pekerja keras. Tetapi ketidakmampuan mereka untuk mendelegasikan pekerjaan atau menyampaikan pandangan, sulit membuat mereka naik ke puncak dalam perusahaan bersistem tradisional. Kekurangan mereka dalam diplomasi, membuat mereka menebusnya dengan ide, energi dan kemampuan untuk menyelesaikan sesuatu.

Pekerjaan yang terbaik untuk B: Detektif, wartawan, artis, drafter, psikiater.

Golongan darah AB

Golongan darah yang paling langka. AB adalah yang paling punya nuansa spiritual dan termasuk pula peramal. Dalam pekerjaan, kesejukan karakter dan pemikiran rasional menjadikan mereka sebagai perencana strategis, diplomat, dan pengacara yang baik. Sangat terorganisir, tetapi tidak terlalu inovatif atau kreatif, mereka bisa menjadi manajer, birokrat, dan negosiator yang baik.

Pekerjaan yang terbaik untuk AB: Hubungan masyarakat (humas), manajer perusahaan, perunding, guru, pengacara.*

Editor: Ade Irwansyah

Exit mobile version