Topcareer.id – Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dan Asosiasi Penggiat Industri Board Games Indonesia (APIBGI) akan membawa 20 karya industri board game Tanah Air dengan mengirimkan 6 perwakilan pada acara Essen SPIEL 2019 di jerman pada 24-26 Oktober 2019.
“Ini kedua kalinya Indonesia berpartisipasi. Acara ini memberikan kesempatan bagi pelaku industri board game lokal untuk bisa masuk ke pasar global dan mendapat networking yang lebih luas lagi”. Ungkap Direktur Pengembangan Pasar Luar Negeri, Bonifasius Wahyu Pudjianto di Indonesia Convention & Exhibition, BSD Kamis (17/10/2019).
Baca juga: Game Designer, Profesi Keren di Balik Sebuah Permainan
20 karya yang akan diboyong pada pameran berskala internasional itu antara lain Bunaken: The Undersea Paradise, Belapati War, Cenayang, Cine Write & Trade, Coffee Crash, Dua Kerajaan, Jalan-Jalan, Kancil, Korowai, Laga Pendekar, luwenak!, Mindblowen The Card Game, Nusa Rasa, Prabumeru, The Forbidden Ritual, SEN : Save The Queen, The Adventue of Bam-Bam Aksara Jawa, Toraja, Unmusk dan War of The Words.
Bonifasius menyebut 20 karya ini bertemakan pendidikan dan budaya. Ia juga berharap acara tahun ini akan menarik lebih banyak publisher internasional.
“Pada acara tahun lalu, game Buto Ijo berhasil menarik publisher internasional yang kemudian dipasarkan sampai ke 26 negara, semoga tahun ini akan ada banyak publisher lagi yang menghargai karya kita.” katanya.
Editor: Feby Ferdian