TopCareerID

Entrepreneur Wajib Punya Google Bisnisku. Begini Cara Bikinnya

Google Bisnisku. (dok. Google)

Topcareer.id – Kamu mau membuka bisnis salon, makanan, pakaian atau yang lainnya? jangan lupa ya untuk mendaftarkan usaha kamu melalui Google Bisnisku.

Google Bisnisku merupakan layanan gratis bagi para pembisnis agar tempat usaha mereka mudah ditemukan diberbagai produk Google baik melalui mesin pencarian maupun Google Maps.

Dilansir dari Google.com Senin (9/12/2019), bisnis yang memverifikasi informasinya dengan Google Bisnisku 2 kali lebih dianggap bereputasi baik oleh konsumen. Serta bisnis yang menambahkan foto ke profil bisnis mereka, menerima permintaan petunjuk arah 42% lebih banyak di Google Maps, dan klik ke situs mereka 35% lebih banyak daripada bisnis yang tidak. Bermanfaat jugakan agar bisnis kamu lebih mudah ditemukan?

Baca juga: Menyiapkan Resume Agar Dilirik Amazon dan Google

Lalu bagaimana caranya agar terdaftar dalam Goggle Bisnisku?

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat akun Google Bisnis di https://www.google.com/business/.

Setelah memiliki akun, kamu akan diminta untuk mengisi formulir yang terkait dengan informasi usaha kamu seperti, nama usaha, jenis usaha, alamat lengkap usaha, nama pemilik, jam buka-tutup dan infomasi kontak usaha. Isi datanya dengan lengkap ya.

Setelah mengisi semua data yang diminta, kemudian tentukan titik lokasi usaha kamu yang tepat di Google Maps. Kemudian pilihlan kategori yang sesuai dengan bisnis usaha kamu. Apakah itu salon, restoran, kafe atau tempat makan dan lainnya.

Kategori ini untuk memudahkan Google mengelompokkan bisnis sesuai dengan kategorinya. Jadi, jika seseorang mengetik ‘Restaurant di Jakarta’ pada Google website, informasi terkait bisnis diwilayah yang diminta akan muncul di mesin pencarian.

Selanjutnya, Google juga akan mengirim kode verifikasi melalui surat ke alamat yang telah kamu daftarkan, hal ini untuk memastikan bahwa lokasi usaha kamu benar-benar ada. Setelah surat sampai, lihat kode verifikasi didalamnya. Masuk ke akun Google Bisnis kamu dan masukan kode verifikasinya.

Jika kamu berhasil memasukan kode verifikasi berarti lokasi usaha kamu telah resmi terindeks di Google Maps. Jangan lupa untuk menambahkan beberapa foto yang menggambarkan lokasi usaha untuk memberikan gambaran mengenai usaha kamu. Selamat mencoba dan berbisnis. *

Editor: Ade Irwansyah

Exit mobile version