TopCareerID

Mengubah Barang Bekas Menjadi Menarik dan Bernilai

Skills.id – Barang-barang bekas atau barang yang sudah tidak terpakai seringkali kita temukan di berbagai tempat, seperti piring, gelas, botol, plastik hingga kayu.

Tapi, berkat kreativitas dan inovasi yang terus berkembang barang-barang bekas tersebut bisa diubah menjadi menarik dan bernilai dengan teknik decoupage.

Baca juga: Kerajinan Italia Ada di Depok?

Dok. Pribadi

Decoupage berasal dari bahasa Prancis, yaitu decouper yang berarti memotong. Jadi teknik decoupage itu adalah menghias suatu media, seperti gelas, botol, piring, dan barang lainnya menjadi lebih indah dari potongan-potongan kain atau kertas.

Biasanya kalau untuk basic media yang digunakan adalah pandan, karena pandan memiliki permukaan yang rata. Tidak hanya media pandan, semua media yang ada di rumah dan tidak bisa dipakai pun juga bisa dipakai lagi dengan teknik decoupage ini.

Menurut Mba Iva Hardiana, salah satu pengajar (educator) Skills.ID tidak ada kesulitan dalam mengerjakan teknik decoupage di berbagai media tersebut, karena yang dibutuhkan hanyalah kesabaran.

Ikuti juga: Teknik Decoupage Underglass Workshop

Dok. Pribadi

Namun, media yang memiliki permukaan rata itu lebih mudah dibandingkan permukaan yang melengkung, seperti botol. Oleh karena itu, untuk media yang melengkung harus berhati-hati dalam pengerjaannya.

Karena teknik decoupage itu simple dan bisa mengubah barang bekas menjadi menarik dan bernilai. Mba Iva pun sangat menyukai karya seni ini dan tidak hanya seni decoupage Mba Iva juga sudah menerbitkan sekitar 30 buku seni kerajinan tangan, seperti kerajinan dari bahan flannel, kain perca, hingga melukis di kaca, dan membuat scrapbook.

Jadi, bagi kamu yang ingin buru-buru membuang barang bekas, yuk mulai sekarang ubah barang bekas itu menjadi menarik dan juga tentunya bernilai dengan cara mengikuti workshop-workshopnya di Skills.id.

Ikuti juga: Basic Decoupage Media Kayu

Basic Decoupage Media Anyaman Pandan

Decoupage Technique on Pandanus Bag Workshop

Exit mobile version