Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Profesional

4 Langkah Hindari Plagiarisme

Dok. Crazy Egg

Topcareer.id – Plagiarisme berarti menggunakan kata-kata atau ide orang lain tanpa memberi kredit pada penulis asli.

Kadang ini terjadi dengan sengaja, tapi seringkali tidak sengaja, karena kecerobohan atau kelupaan.

Dikutip dari scribbr.com, Selasa (21/01/2020), ikuti empat langkah ini untuk memastikan tulisan kamu bebas dari plagiarisme:

Pantau sumber-sumber yang kamu ambil
Salah satu cara plagiarisme terjadi adalah dengan melupakan dari mana sebuah ide berasal dan secara tidak sengaja mempresentasikannya sebagai milikmu sendiri. Pantau setiap sumber yang kamu konsultasikan. Tidak hanya mencakup buku dan artikel jurnal, tetapi juga hal-hal seperti situs web, artikel majalah, dan video.

Tambahkan ide sendiri dari kutipan
Saat menulis, jika ingin berbagi ide atau informasi dari sumber, kamu harus mengutip teks aslinya. Saat hendak mengutip atau memparafrasekan sumber, selalu tambahkan ide kamu sendiri beserta interpretasi dan argumenmu.

Kutip sumber aslinya dan beri kredit penulisnya
Setiap kutipan dalam teks harus sesuai dengan referensi lengkap dalam daftar referensi atau daftar pustaka di akhir tulisan kamu. Ini merinci dari mana informasi berasal, dan memungkinkan pembaca untuk menemukan sumbernya sendiri.

Gunakan tools pemeriksa plagiarisme
Seiring dengan kemajuan teknologi, belakangan telah marak dipakai tools pemeriksa plagiarisme. Teknologi ini memindai dokumen dan membandingkannya dengan database besar publikasi, situs web, serta menyoroti bagian-bagian yang terlalu mirip dengan teks lain.

Jadi, jika kamu sedang membuat makalah, laporan, dan sebagainya, hindari pikiran untuk meniru karya orang lain.

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply