Topcareer.id – Siapa sangka besaran penghasilan Sales Promotion Girl atau biasa disebut SPG ternyata jauh diatas Upah Minimum Regional (UMR).
Salah satu SPG produk rokok, Rani mengatakan bahwa profesi SPG merupakan profesi yang menjanjikan.
“SPG itu pendapatannya besar lho, apalagi untuk ukuran anak SMA yang baru lulus. Pendapatannya cukup menjanjikan. Tapi kalo gaji SPG rokok tergantung grade.” Ujarnya kepada Topcareer.id Rabu (4/3/2020).
Grade ini sendiri merupakan penggelompokan berdasarkan tinggi badan. Jika seorang SPG memiliki tinggi 160 cm, ia akan di kategorikan grade C. Sedangkan untuk SPG dengan tinggi 165-170 cm masuk ke kategori B. Dan yang paling tinggi adalah grade A yaitu SPG dengan tinggi badan antara 170 hingga 180 cm.
Baca juga: 4 Momen yang Pas untuk Minta Naik Gaji
Dalam kesempatan tersebut, Ranipun tidak segan-segan membocorkan besaran pendapatan SPG diperusahannya.
“Ya, kalau dia grade C gajinya Rp225.000 sehari, terus grade B Rp325.000 dan kalau grade A bayarannya Rp500.000. Tapi kalau ada SPG yang mukanya kebule-bulean bisa dibayar sampai Rp900.000 per harinya,” ungkapnya.
Selain dari gaji Rani juga mendapat uang tambahan namun dengan syarat ia berhasil menjual produknya sesuai dengan target yang ditentukan. Menurutnya insentif ini bermacam-macam tergantung kebijakan atasan dan target yang ia jual.
“Kalau kita jualan sesuai target, kita dapet insentif. Insentifnya beda-beda. Kalau ditotal dengan gaji plus insentif, aku bisa bawa pulang uang sampe Rp12 juta (sebulan),” tutupnya. *
Editor: Ade Irwansyah