Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Sunday, December 8, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Imbas Corona, Bimbingan Hingga Sidang Skripsi di UMN Kini via Online

Ilustrasi: dimensinews.co.id

Topcareer.id – Aktivitas daring di Universitas Multimedia Nusantara (UMN) kini tak hanya seputar pembelajaran kuliah saja, namun juga mencakup bimbingan hingga sidang skripsi.

“Mengacu pada Surat Keputusan Rektor tentang Pelaksanaan Kegiatan Akademik Semester Genap, kampus UMN tidak libur dan kegiatan akademik tetap berlangsung secara online, mulai dari perkuliahan, Ujian Akhir Semester (UAS), bimbingan, hingga sidang magang dan skripsi.” ujar Wakil Rektor I UMN Bidang Akademik, Friska Natalia dalam keterangan tertulis, Selasa (31/3/2020).

Menurut Friska, pelaksanaan bimbingan magang dan skripsi akan disesuaikan dengan jadwal yang telah disepakati oleh dosen dan mahasiswa.

“Dengan menggunakan platform online, dosen dan mahasiswa tetap dapat berdiskusi secara interaktif layaknya bimbingan tatap muka (offline). Hasil bimbingannya juga bisa direkam, sehingga bisa diulang kembali. Dosen pembimbing juga wajib mengecek progress mahasiswa per minggunya,” tambah Friska.

Friska menambahkan, pengumpulan berkas sidang magang dan skripsi akan dilakukan melalui elearning. Sehingga mahasiswa diminta untuk memastikan semua persyaratan akademik dan non-akademik untuk kelulusan sudah terpenuhi sebelum sidang skripsi.

Selain itu, mempertimbangkan adanya mahasiswa yang terkendala menyelesaikan skripsi karena merebaknya wabah Covid-19, deadline pengumpulan skripsi juga akan diperpanjang hingga Juni mendatang.

“Batas waktu pengumpulan skripsi kami perpanjang menjadi 15 Juni. Sedangkan Sidang Skripsi berkisar mulai dari 22 sampai 30 Juni. Sidang dilakukan secara online, baik dosen maupun mahasiswa tetap harus mengikuti tata tertib sidang yang berlaku,” tegas Friska.

Editor: Feby Ferdian

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply