Topcareer.id – Kerja produktif selama pandemi Covid-19 memang perlu dikejar, tapi bukan berarti kita harus melupakan hiburan dan tenggelam dalam pekerjaan.
Selama karantina diri, banyak hal menghibur yang bisa kamun lakukan, salah satunya nonton drama Korea.
Berikut Topcareer.id rangkum beberapa rekomendasi drama Korea untuk menghibur kamu di tengah pandemi corona.
1. Itaewon Class
Drama yang tayang di stasiun TV Korea JTBC dan layanan streaming Netflix ini merupakan adaptasi dari webtoon dengan judul sama. Secara rating, drama yang dibintangi oleh Park Seo Joon dan Kim Da Mi ini mampu meraih 16,548 persen untuk rating nasional di Korea, sangat tinggi untuk penayangan drama di TV kabel.
Siapa saja bisa menonton drama ini karena ceritanya tak melulu diisi oleh materi percintaan. Konflik soal realita kehidupan, bisnis, bahkan literasi keuangan, bisa diambil dari drama yang begitu tenar ini.
Itaewon Class bercerita tentang Park Sae Royi yang berjuang dengan bisnis kulinernya dari titik nol hingga sukses.
2. Crash Landing on You
Siap-siap baper sama drama yang satu ini. Drama yang dibintangi aktor senior Hyun Bin dan Son Ye Jin ini mampu meraih rating yang tinggi, yakni 21,68% untuk penayangan TV kabel.
Crash Landing on You bercerita tentang kisah cinta yang terhalang asal negara. Yoon Se Ri (Son Ye Jin) seorang pebisnis di Korea Selatan, sementara Kapten Ri Jeong Hyeok (Hyun Bin) adalah petinggi militer Korea Utara.
Baper mungkin iya, tapi drama ini juga tak sepenuhnya diisi oleh konflik percintaan saja. Ada konflik soal ideologi sampai keluarga.
3. Sky Castle
Ini juga jadi drama yang pling seru ditonton saat pandemi, meski sudah berakhir pada Februari 2019 lalu. Bayangkan saja untuk penayangan drama TV kabel, Sky Castle bisa peroleh rating tertinggi hingga 24,3%.
Sky Castle bukan drama sembarangan karena plotnya yang dibuat apik sehingga bikin penonton “mikir.”
Drama ini bercerita tentang kehidupan empat wanita yang tinggal di lingkungan mewah bernama Sky Castle. Keempat wanita ini seolah berlomba-lomba membuat suami mereka lebih sukses dan membesarkan anak-anak mereka agar bisa masuk ke universitas terbagus di Korea dan menjadi dokter terbaik.
Ya, ini soal ambisi orangtua yang ingin anaknya “tampak” pintar hingga menghalalkan berbagai cara.
4. Dr. Romantic 2
Yang suka menikmati adegan pembedahan dengan latar ruang operasi, kamu mungkin akan menikmati drama satu ini. Dr. Romantic 2 sudah diikuti kesuksesan serial pertamanya, Dr. Romantic. Drama ini menggambarkan secara detail soal dunia medis dan kesehatan. Drama ini juga salah satu drama terbaik yang mengawali 2020.
Dr. Romantic 2 diperankan sejumlah aktor Korea ternama, seperti Han Suk Kyu, Ahn Hyo Seop, Lee Sung Kyung, juga Kim Min Jae. Alur cerita drama ini selalu tegang di setiap episodenya, yang membuatnya meraih rating tinggi hingga 22% di channel TV Korea SBS.
5. The World of the Married
Drama Korea yang benar-benar dipenuhi drama pernikahan ini masih ongoing, dan baru perdana tayang pada 27 Maret 2020. Siap-siap dibuat geregetan dan gemas dengan alur cerita The World of the Married yang diangkat berdasar cerita BBC Doctor Foster.
Drama ini menceritakan kisah perselingkuhan yang di setiap episodenya bikin tegang dan tak bisa diterka. Dari minggu ke minggu, setiap episode drama ini menciptakan rekor rating yang tinggi, yakni 18,8% untuk Korea Selatan. Bahkan, rating The World of the Married juga mampu mengalahkan Itaewon Class.
Drama ini berkisah bagaimana bagaimana Dr. Ji Sun Woo yang diperankan oleh Kim Hee Ae menghadapi perselingkuhan suaminya, Lee Tae Oh (Park Hae Joon) dengan wanita muda, Yeo Da Kyung yang diperankan oleh Han So Hee.
Editor: Feby Ferdian