Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Saturday, April 20, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Dokter Reisa: Obat Dexamethasone Harus Sesuai Anjuran Dokter

Dok/Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Nasional

Topcareer.id – Belum lama ini, Badan Kesehatan Dunia (WHO) merilis bahwa obat dexamethasone dianggap dapat menyembuhkan covid-19.

Meskipun begitu, Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Nasional Percepatan Penanganan Covid-19, dr. Reisa Broto Asmoro mengatakan penggunaan obat tersebut harus sesuai anjuran dokter.

“Jangan sembarangan mengonsumsi dexamethasone karena dosis dan lama penggunaan obat tersebut diberikan berdasarkan usia, kondisi, dan reaksi pasien terhadap obat,” ungkap Reisa.

Menurutnya, obat ini direkomendasikan untuk kasus konfirmasi positif berat dan kritis, yaitu kasus yang membutuhkan ventilator dan bantuan pernapasan karena dapat mengurangi jumlah kematian hingga sebesar 20-30% dari kasus Covid-19.

“Obat ini tidak memiliki dampak untuk kasus-kasus konfirmasi yang sakit ringan atau tanpa gejala. Obat tersebut juga memiliki khasiat pencegahan dan bukan penangkal Covid-19,” jelas Reisa.

Dokter berparas cantik itu juga mengimbau agar masyarakat selalu mengikuti petunjuk dari dokter dan menghindari penggunaan antibiotik dengan tidak tepat, karena dapat menyebabkan resistensi terhadap jenis antibiotik yang dikonsumsi.

Editor: Feby Ferdian

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply