Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, April 18, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Seleksi CPNS 2019, BKN Siapkan 20 Lokasi di Luar Negeri

Topcareer.id – Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tahun 2019 tidak hanya diikuti oleh masyarakat di berbagai daerah di Indonesia saja, melainkan juga masyarakat Indonesia yang berada di luar negeri.

Oleh karena itu, Kepala BKN, Bima Haria Wibisana menegaskan telah menyiapkan puluhan titik lokasi (tilok) bagi CPNS di luar negeri.

“Tercatat sejumlah 68 peserta yang saat ini sedang berada di luar negeri. Jadi rencananya SKB ini akan dilaksanakan di 20 tilok yang tersebar di sejumlah Kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI), Kantor Konsulat Jenderal, serta Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia,” jelasnya secara virtual pada Selasa (18/08/2020).

Menurut Bima, tilok SKB ini diperbanyak guna meminimalisir pergerakan peserta antar wilayah akibat virus corona.

“Peserta dapat mengikuti SKB di tempat terdekat, sehingga tidak perlu melakukan perjalanan,” tambahnya.

Diketahui sebelumnya, berdasarkan penjadwalan SKB yang dilaksanakan dari tanggal 10–14 Agustus 2020, jumlah peserta SKB per 12 agustus 2020 tercatat sejumlah 336.487 peserta, yang meliputi 297.942 peserta SKB menggunakan CAT BKN.

Sementara untuk Instansi Pusat yang tidak menggunakan CAT BKN, sejumlah 38.545 peserta.**(Feb)

the authorSherley Agnesia

Leave a Reply