Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Thursday, April 25, 2024
redaksi@topcareer.id
Lifestyle

6 Makanan Super untuk Wanita Agar Tetap Sehat Selamanya

Topcareer.id – Mencari makanan terbaik terkadang menjadi tugas yang sulit untuk dilakukan. Dengan bertambahnya usia, wanita harus memastikan untuk menjaga kesehatan mereka.

Saat ini banyak wanita enggan memperhatikan kondisi kesehatannya. Padahal setiap wanita harus memastikan untuk memasukkan vitamin dan mineral ke dalam tubuhnya agar tetap sehat dan mencegah komplikasi kesehatan yang tidak perlu.

Saat wanita beradaptasi dengan gaya hidup sehat, mereka akan terhindar dari banyak penyakit seperti kanker payudara dan masalah berat lainnya.

Baca Juga: Daftar Makanan Ini Bisa Bantu Kamu Jaga Kesehatan Mental

Jadi, bagi kamu para wanita biasakanlah untuk memasukkan makanan yang tepat ke dalam menu diet kamu setidaknya sekali dalam seminggu. Berikut ini makanan super yang wajib dikonsumsi wanita.

1. Buah tin atau buah ara
Buah ini sangat kaya akan kalium yang dibutuhkan tubuh untuk menjaga tekanan darah. Buah ini membantu meredakan kecemasan dan membangun tulang serta otot juga. Buah ara juga sarat akan gula alami yang membuat rasanya super manis saat dimakan. Kamu bisa membuatnya dikeringkan atau diiris di atas roti panggang.

2. Kacang polong
Secara alami kacang polong mengandung protein dan serat yang akan membantu kamu dalam mencegah kanker payudara sesuai penelitian. Selain itu, kacang polong dapat membantu menjaga kesehatan jantung, mengurangi kolesterol dan meningkatkan asupan nutrisi penting termasuk zat besi dan vitamin B. Banyak wanita kekurangan kedua nutrisi tersebut sehingga penting bagi mereka untuk menambahkan lebih banyak menu kacang polong ke dalam makanan mereka.

3. Kubis Brussel
Salah satu makanan paling sehat untuk dikonsumsi. Ini mungkin bukan makanan favorit tetapi sebagai wanita dewasa, kamu sebaiknya juga mengonsumsi kubis Brussel. Ini bisa membantu memerangi kelebihan estrogen yang menyebabkan kanker payudara pada banyak wanita. Kubis brussel juga ditempatkan di antara makanan terbaik untuk dimakan karena akan mencegah semua jenis kanker karena fitokimia yang disebut glukosinolat.

4. Telur
Merupakan makanan bergizi luar biasa yang harus ditambahkan ke dalam makanan kamu. Telur membantu meningkatkan tingkat energi, pertumbuhan rambut, dan sel-sel kulit serta mencegah penyakit jantung juga. Karena kuning telur mengandung kolin, nutrisi yang digunakan untuk fungsi semua sel, ini dapat menurunkan risiko kanker payudara. Kamu bisa memasak telur dengan berbagai cara yang bisa jadi cukup nikmat.

5. Sayuran berdaun hijau
Sayuran seperti bayam dan kangkung memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan. Bagi kamu yang belum pernah tahu, sayuran berdaun hijau memiliki manfaat tak terbatas dan peran efektif dalam hidup. Sayuran ini akan mencegah beragam penyakit, meningkatkan kesehatan kulit, dan manfaat lainnya juga. Seringkali wanita akan mengalami nyeri pinggul, tetapi jika kamu rajin mengonsumsi sayuran hijau, itu akan membantu mencegah sakit pinggul hingga patah tulang.

6. Kacang-kacangan
Kapanpun kamu ingin mengunyah sesuatu atau ngemil, pilihlah kacang-kacangan seperti almond, hazelnut, macadamia, kacang mete, pistachio, dsb. Tidak ada yang bisa menandingi manfaat kesehatan yang diberikan oleh kacang-kacangan. Gudang nutrisi dalam kacang-kacangan akan sangat membantu dalam mencegah demensia, masalah jantung, dan masalah kesehatan lainnya. Secara khusus, walnuts atau kenari baik untuk wanita karena diketahui dapat mengobati dan mencegah kanker payudara.**(RW)

the authorRino Prasetyo

Leave a Reply