TopCareerID

BI: Kegiatan Dunia Usaha Membaik pada Triwulan III 2020

Ilustrasi ada program bantuan penelitian Bank Indonesia untuk mahasiswa yang ingin membuat skripsi, tesis, dan disertasi.

Ilustrasi ada program bantuan penelitian Bank Indonesia untuk mahasiswa yang ingin membuat skripsi, tesis, dan disertasi. (Dok/Bank Indonesia)

Topcareer.id – Hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) dari Bank Indonesia (BI) mengindikasikan bahwa kegiatan dunia usaha membaik pada triwulan III 2020. Hal ini tercermin dari nilai Saldo Bersih Tertimbang (SBT) pada triwulan III 2020 sebesar -5,97%, membaik dari -35,75% pada triwulan II 2020.

Kepala Departemen Komunikasi BI, Onny Widjanarko menyampaikan bahwa perbaikan kegiatan usaha terjadi pada seluruh sektor ekonomi.

Perbaikan pada sektor Industri Pengolahan, sektor Perdagangan, Hotel & Restoran, sektor Pengangkutan & Komunikasi dan sektor Keuangan, Real Estate & Jasa Perusahaan didukung oleh penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) di berbagai wilayah. Sementara itu, perbaikan pada sektor Pertanian, Kehutanan & Perikanan didukung oleh cuaca.

“Sejalan dengan kinerja kegiatan usaha, kapasitas produksi terpakai dan penggunaan tenaga kerja pada triwulan III 2020 tercatat lebih tinggi dibandingkan dengan triwulan sebelumnya,” kata Onny dalam keterangan tertulis, Rabu (14/10/2020).

Baca juga: Bank Indonesia: Penjualan Eceran Terus Membaik

Sementara itu, kondisi keuangan dunia usaha dari aspek likuiditas dan rentabilitas juga menunjukkan perbaikan pada triwulan III 2020, dengan akses kredit yang membaik.

Pada triwulan IV 2020, responden memperkirakan kegiatan usaha akan mencatat kinerja positif dengan SBT sebesar 2,12%.

Berdasarkan sektor ekonomi, peningkatan terjadi pada mayoritas sektor ekonomi, terutama sektor Keuangan, sektor Real Estate & Jasa Perusahaan, sektor Perdagangan, Hotel & Restoran, dan sektor Pengangkutan & Komunikasi.

Kegiatan usaha yang makin kuat pada triwulan IV 2020 sejalan dengan optimisme penerapan AKB yang dapat mendorong permintaan masyarakat.**(Feb)

Exit mobile version