Find Us on Facebook

Instagram Gallery

Configuration error or no pictures...

SKILLS.ID

Subscribe to Our Channel

Friday, April 26, 2024
redaksi@topcareer.id
Tren

Jumlah Penduduk Indonesia Hingga 2020 Sebanyak 270,20 Juta Jiwa

Jakarta. Dok/Pixabay

Topcareer.id – Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data Sensus Penduduk 2020 (SP2020) di mana penduduk Indonesia pada 2020 tercatat sebanyak 270,20 juta jiwa. Sejak Indonesia menyelenggarakan Sensus Penduduk yang pertama pada tahun 1961, jumlah penduduk terus mengalami peningkatan.

“Hasil SP2020 dibandingkan dengan SP2010 memperlihatkan penambahan jumlah penduduk sebanyak 32,56 juta jiwa atau rata-rata sebanyak 3,26 juta setiap tahun,” tulis laporan yang rilis pada Kamis (21/1/2021).

Dalam kurun waktu sepuluh tahun terakhir (2010–2020), laju pertumbuhan penduduk Indonesia sebesar 1,25 persen per tahun. Terdapat perlambatan laju pertumbuhan penduduk sebesar 0,24 persen poin jika dibandingkan dengan laju pertumbuhan penduduk pada periode 2000–2010 yang sebesar 1,49 persen

Dari hasil SP2020 itu, mencatat mayoritas penduduk Indonesia didominasi oleh Generasi Z dan Generasi Milenial. Proporsi Generasi Z sebanyak 27,94 persen (74,93 juta jiwa) dari total populasi dan Generasi Milenial sebanyak 25,87 persen (69,38 juta jiwa) dari total populasi Indonesia.

“Kedua generasi ini termasuk dalam usia produktif yang dapat menjadi peluang untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi.”

Baca juga: Pemerintah Optimis Perekonomian Indonesia Positif Di 2021

Sementara itu populasi lainnya, yakni untuk Post Gen Z (diperkirakan saat ini usia 7 tahun) memiliki proporsi 10,88 persen atau 29,17 juta jiwa. Lalu Gen X (lahir tahun 1965-1980) proporsinya mencapai 21,88 persen atau 58,65 juta jiwa.

Selanjutnya untuk Pre Boomer (lahir sebelum tahun 1945) memiliki proporsi 1,87 persen dari jumlah penduduk Indonesia atau 5,03 juta jiwa. Dan Generasi Baby Boomer (lahir tahun 1946-1964) populasinya mencapai 11,56 persen atau 31,01 juta jiwa.  

Dari sisi demografi, kata laporan itu, seluruh Generasi X dan Generasi Milenial merupakan penduduk yang berada pada kelompok usia produktif pada 2020. Sedangkan Generasi Z terdiri dari penduduk usia belum produktif dan produktif. Sekitar tujuh tahun lagi, seluruh Generasi Z akan berada pada kelompok penduduk usia produktif.

“Hal ini merupakan peluang dan tantangan bagi Indonesia, baik di masa sekarang maupun masa depan, karena generasi inilah yang berpotensi menjadi aktor dalam pembangunan yang akan menentukan masa depan Indonesia.” catat laporan tersebut.**(Feb)

Leave a Reply