TopCareerID

Ini Jumlah Guru Honorer Agama yang Bakal Diangkat Jadi PNS di 2021

Dok/JabarEkspres

Topcareer.id – Di tahun 2021 ini, Kementerian Agama (Kemenag) mengatakan hanya menyedikan 9.000 formasi perekrutan guru honorer agama berstatus Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

“Tahun 2021, formasi yang tersedia hanya sekitar 9.000. Itu pun dialokasikan untuk sisa honorer K2. Padahal, jumlah honorer guru agama sangat banyak. Data Kementerian Agama mencatat, tidak kurang ada 120.000 guru agama yang berstatus honorer, ujar Sekjen Kemenag Nizar pada Selasa (9/3/2021).

Baca juga: Catat, Ini Aturan Baru Yang Diterapkan Kereta Api Pada 11-14 Maret 2021

Pihaknya, lanjut Nizar akan mengupayakan agar para guru honorer agama yang tidak kebagian ini bisa masuk dalam usulan PPPK Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Pasalnya, perekrutan guru agama ini dibagi menjadi 3. Pertama, guru yang diangkat Kemenag. Kedua, guru yang diangkat Kemendikbud. Dan ketiga, guru yang diangkat Pemerintah Daerah.

“Formasi PPPK Kemendikbud tahun ini mencapai 1 juta. Sampai 5 Maret 2021, kebutuhan formasi yang diajukan Pemda ke KemenPAN-RB baru 568.238. Sehingga, masih ada selisih 431.762 formasi yang belum terisi. Semoga honorer guru agama nantinya bisa mengisi formasi tersebut,” pungkasnya.**(Feb)

Exit mobile version