Find Us on Facebook

Subscribe to Our Channel

https://www.youtube.com/@topcareertv1083

Friday, November 22, 2024
idtopcareer@gmail.com
Tren

Ini Tanda-Tanda Kamu Seorang Multipassionate

Dok. She the People

Topcareer.id – “Kejarlah passionmu, maka kamu akan mendapatkan karier yang menyenangkan dan sejalan.” Ya, mungkin itu berlaku untuk sebagian orang. Tapi, bagaimana jika ternyata passion yang dimiliki tidak cuma satu? Dua, tiga, atau bahkan tujuh?

Kondisi ini disebut juga dengan multipotensial, yakni keadaan di mana seseorang yang memiliki banyak bakat atau minat, dan bahkan semuanya dapat mengarah pada karier yang memuaskan bagi orang itu. Juga dikenal sebagai polymaths atau multipassionate.

Mereka adalah orang-orang yang tidak benar-benar memiliki “satu panggilan” sejati. Sebaliknya, mereka memiliki berbagai hal yang menarik minat mereka selama bertahun-tahun untuk dieksplorasi lebih lanjut.

Terkadang passion-passion itu mungkin tidak ada hubungannya dengan satu sama lain. Sebagai contoh, seseorang yang bekerja sebagai apoteker, namun di samping itu ia juga melakukan voice acting dengan sangat baik.

Baca juga: Hati-Hati, Ini Efek Kelamaan Kerja Di Ruang Ber-AC

Jadi, bagaimana kamu mengetahui bahwa dirimu seorang multipotentialite? Berikut adalah beberapa tanda yang perlu kamu perhatikan, seperti dalam laman Gen Twenty:

  • Kamu mungkin memiliki seluruh daftar hal-hal yang ingin dipelajari atau memiliki banyak hobi untuk selingan.
  • Kamu merasa sering bosan setelah menguasai satu bidang tertentu atau malah tidak merasa perlu untuk mengkhususkan diri melewati titik tertentu.
  • Hal-hal yang kamu sukai mungkin tidak ada hubungannya satu dengan yang lain.
  • Kamu suka mempelajari hal-hal baru (catatan: belajar tidak selalu berarti mengikuti ujian dan mendapatkan ijazah)

Jika salah satu dari itu terdengar seperti dirimu, maka selamat, mungkin kamu adalah seorang multipotensial! Jangan sia-siakan pemberian ini.**(Feb)

Leave a Reply